Friday, November 22, 2024
spot_img

25 Ribu The Jakmania Hadiri Laga Persija Vs Persib

BolaMilenia.com – Persija Jakarta akan menjamu Persib Bandung pada laga tunda pekan ke-28 Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023). Suporter Persija, The Jakmania, akan memberikan dukungan penuh kepada tim berjulukan Macan Kemayoran itu.

Persija mengonfirmasi bahwa laga lawan Persib digelar tanpa penonton. The Jakmania langsung melakukan pertemuan dengan pihak kepolisian setempat dan berujung positif.

The Jakmania dipersilahkan hadir secara langsung untuk memberikan dukungan kepada Persija. Panpel Persija pun dikabarkan menyiapkan 25 ribu tiket untuk The Jakmania. Sementara suporter Persib tidak boleh datang.

[irp]

Kehadiran The Jakmania disambut dengan baik oleh Paul Keenan. Asisten pelatih Persija itu sangat senang mendengar kabar bahwa laga melawan Persib bisa disaksikan penonton.

“Saya senang akhirnya fans bisa balik lagi nonton secara langsung. Saya senang ada suporter karena bisa membantu kami.”

[irp]

“Ini sudah terbukti kami bisa tampil lebih kuat di depan pendukung. Saya harap kedatangan seluruh fans untuk mendukung Persija,” kata Paul Keenan.

Persija Siap Bangkit Lawan Persib

Sebelum melawan Persib, Persija menelan kekalahan 0-1 dari Persita Tangerang. Kekalahan itu menjadi cambukan bagi Persija untuk bisa menang melawan Persib malam ini.

[irp]

Persija juga ingin membalas dendam kekalahan dari putaran pertama atas Persib. Saat itu, Persija kalah 0-1 dari Maung Bandung.

“Dari pemain sendiri walaupun persiapan singkat kami siap memberikan yang terbaik untuk pertandingan besok. Alhamdulillah suporter bisa datang ke stadion,” kata bek Persija, Muhammad Ferarri.

Persija dan Persib kini berdekatan di klasemen sementara Liga 1 2022/2023. Persib di posisi kedua dengan mengemas 59 poin. Sementara Persija di peringkat ketiga dengan 54 poin.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles