BolaMilenia.com – Pelatih Tim Nasional U-20 Indonesia, Shin Tae-yong memastikan jika skuatnya tak akan diperkuat Marselino Ferdinan. Shin tak akan memasukkan nama Marselino untuk gelaran Piala Asia U-20.
Hal tersebut diungkapkan pelatih asal Korea Selatan tersebut usai pertandingan uji coba kontra Guatemala U-20, Selasa (21/2). Meski begitu, Marselino tetap diproyeksikan untuk tampil di Piala Dunia U-20.
“Dan pasti Marselino tidak akan ikut ke Uzbekistan,” ucap Shin singkat di sesi jumpa pers usai pertandingan.
“Setelah pertandingan terakhir Marselino bersama timnya pada 8 April, dia pasti akan bergabung ke Timnas U-20 sampai selesai gelaran Piala Dunia,” sambung STY.
Seperti diketahui, Marselino memang baru saja bergabung dengan klub divisi kedua Liga Belgia, KMSK Deinze pada 1 Februari lalu. Meski begitu, pemain binaan Persebaya Surabaya itu belum sekalipun mendapat kesempatan tampil.
Persiapan Timnas U-20 Indonesia untuk berlaga di Piala Asia U-20 memang sedikit terganggu. Pasalnya, tak semua pemain yang dipanggil STY bergabung ke pemusatan latihan sejak awal.
Selain Marselino Ferdinan, ada nama Ronaldo Kwateh yang juga telat bergabung. Ronaldo sempat berada di Turki untuk mengurus kepindahannya ke Bodrumspor FC, meski pada akhrinya sang pemain sudah bergabung, dan sempat tampil di laga kontra Guatemala U-20
Tak cuma pemain yang berkarier di luar negeri, nama-nama yang berasal dari klub Liga 1 juga ada beberapa yang tak bergabung sejak awal. Mereka adalah pemain Persija Jakarta dan Persib Bandung.
Akan tetapi saat ini skuat besutan Shin Tae-yong sudah lengkap dan siap berlaga di Piala Asia U-20. Turnamen tersebut bakal digelar di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang. Indonesia berada di Grup A bersama Uzbekistan, Irak, dan Suriah.