BolaMilenia.com – Prediksi PSIS Semarang melawan Persita Tangerang pada pekan ke-27 Liga 1 2022/2023 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (25/2/2023), bisa menguntungkan tim tamu. Pasalnya, PSIS harus menjadi tim musafir dan tidak bisa menggelar pertandingan di Stadion Jatidiri, Semarang. Persita bisa memanfaatkan momen itu untuk mencuri poin dalam laga yang digelar tanpa penonton tersebut.
HEAD TO HEAD & TREN PERTANDINGAN
FAKTA-FAKTA MENARIK
PSIS harus bermain di Stadion Maguwoharjo karena buntut kerusuhan oknum suporter dengan polisi dua pekan lalu
Pertandingan PSIS Vs Persita digelar tanpa penonton di Stadion Maguwoharjo
PSIS sudah 12 kali bermain di kandang. Hasilnya enam kali menang, dua imbang, dan empat kekalahan.
Borneo FC, Bali United, Bhayangkara FC, dan Persib Bandung, jadi tim yang sudah mengalahkan PSIS di kandang.
Dari 12 laga kandang, hanya satu pertandingan saja yang dimana PSIS tidak mencetak gol.
Dalam 12 laga kandang, hanya dua pertandingan saja tim tamu tidak berhasil mencetak gol lawan PSIS yakni Persija Jakarta dan Arema FC.
Pada pertemuan terakhir, Persita sukses mengalahkan PSIS.
Di Liga 1 musim ini, performa PSIS lebih baik ketimbang Persita.
Penampilan PSIS dalam lima laga terakhir lebih baik ketimbang Persita.
Prediksi PSIS Vs Persita menarik karena kedua tim belum memetik kemenangan di laga terakhir.
Taisei Marukawa masih menjadi top skor PSIS dengan torehan enam gol.
PSIS kini berada di posisi kedelapan dengan mengemas 34 poin dari 24 pertandingan. 10 kali menang, 4 imbang, dan 10 kalah.
Persita baru saja ditinggal pelatihnya Alfredo Vera. Posisinya digantikan Ilham Jaya Kesuma sebagai carateker.
Persita menduduki posisi ke-10 dengan mengemas 32 poin dari 24 pertandingan. Pendekar Cisadane menang 9 kali, 5 imbang, dan 10 kalah.
Ramiro Fergonzi, Wildan Ramdhani, dan Ezequiel Vidal sama-sama mengoleksi tujuh gol dan kini menjadi top skor sementara Persita.
Persita belum terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di Liga 1 musim ini.
Persita sudah menjalani 12 laga tandang di Liga 1. Hasilnya enam kalah, tiga imbang, dan tiga menang.
Tiga kemenangan tandang Persita didapatkan saat melawan Persis Solo, PSS Sleman, dan Bhayangkara FC.
REKOR PELATIH
Persita baru saja melepas Alfredo Vera dari kursi pelatih. Posisinya kini diambil Ilham Jaya Kesuma sebagai carateker.
PSIS sebenarnya sudah mengumumkan pelatih baru yakni Gilbert Agius. Namun sejauh ini Mahesa Jenar masih dipimpin M Ridwan.
Prediksi PSIS Vs Persita menarik karena M Ridwan dan Ilham Jaya Kesuma sama-sama mantan pemain timnas Indonesia.
PEMAIN KUNCI
Taisei Marukawa masih menjadi sosok menakutkan bagi pertahanan Persita. Pemain asal Jepang itu niscaya akan menjadi warna berbeda bagi PSIS saat menghadapi Persita.
Paulo Sitanggang tampil maksimal dalam beberapa pertandingan terakhir Persita. Paulo juga cukup kuat di lini tengah Persita. Mantan pemain timnas U-19 Indonesia itu bisa menjadi motor serangan Persita bersama Vidal.