BolaMilenia.com – Indonesia akan bertindak menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Turnamen sepak bola terbesar nomor dua di dunia itu akan digelar pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023.
Sebanyak 24 negara akan berpartisipasi di Piala Dunia U-20 2023. PSSI juga sudah menyiapkan enam venue untuk menggelar pertandingan tersebut yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Gelora Jakabaring (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).
Sebelum dimulai akan ada drawing Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Bali pada Jumat (31/3/2023). Pot 1 diisi oleh Indonesia, Senegal, Amerika Serikat, Italia, Prancis, dan Uruguay.
Pot 2 ada Brasil, Inggris, Korea Selatan, Ekuador, Selandia Baru, dan Kolombia. Pot 3 dihuni Honduras, Jepang, Irak, Uzbekistan, Nigeria, dan Fiji.
Pot 4 ada Israel, Guatemala, Tunisia, Republik Dominika, Gambia, dan Slovakia. Jelang drawing Piala Dunia U-20 2023 itu kabar tidak sedap berhembus kencang.
Pengamat sepakbola nasional, Akmal Marhali, menginformasikan bahwa ada kabar drawing Piala Dunia U-20 2023 ditunda. Menurut Akmal, jika ini benar, maka Indonesia bisa dihukum FIFA.
“Saya dengan rumor bahwa acara offisial drawing Piala Dunia U-20 di tanggal 31 Maret batal. Meski santer, tapi saya masih mencari informasi terus.”
“Jika info itu benar, maka Indonesia pasti kena sanksi oleh FIFA,” kata Akmal.
Suporter Diminta Kawal Piala Dunia U-20 2023
Lebih lanjut Akmal meminta kepada para suporter sepak bola Indonesia untuk bersama-sama mengawal agar Piala Dunia U-20 2023 tetap bergulir. Menurutnya, ini kesempatan menjadi tuan rumah yang sudah diminta sendiri oleh pemerintah, lalu disetujui FIFA, dan sudah pula dipersiapkan sayang jika harus dibatalkan.
“Dalam sepak bola, suporter adalah nyawa dari permainan sepak bola. Beberapa waktu ke belakang banyak pro dan kontra yang muncul di masyarakat terkait perhelatan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia, berkaitannya dengan keikutsertaan timnas Israel.”
“Satu hal yang harus kita ingat, tugas kita sebagai suporter adalah mengawal Piala Dunia U-20 2023 sampai tuntas. Sesuai judul diskusi kita sore ini, Piala Dunia U-20 harga mati,” kata Akmal.