Home Timnas Indonesia PSSI: Indonesia Dianggap Tidak Mampu Gelar Piala Dunia U-20 2023

PSSI: Indonesia Dianggap Tidak Mampu Gelar Piala Dunia U-20 2023

0
682

BolaMilenia.com – Anggota Exco PSSI Aryo Sinulingga mengatakan Indonesia dianggap tidak mampu menyelenggarakan Piala Dunia U-20 2023. Ini menjadi salah satu alasan FIFA membatalkan kejuaraan tersebut di Indonesia.

[irp]

FIFA telah resmi mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, Rabu (29/3) malam WIB. Padahal, persiapan menatap kejuaraan tersebut sudah cukup lama dilakukan.

Seperti diketahui, FIFA menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah usai memenangkan bidding. Status tuan rumah Indonesia pun dicabut lantaran dianggap tidak bisa menjalankan amanah mereka.

Ini menyusul adanya gelombang penolakan terhadap kehadiran Timnas Israel sebagai peserta Piala Dunia U-20 2023. Salah satu yang melakukannya adalah Gubernur Bali Wayan Koster.

“Karena kita tahu bahwa FIFA itu menganut yang namanya nondiskriminatif dan kita tak bisa melaksanakan itu. Sementara kita bersedia untuk jadi tuan rumah,” kata Arya. .

Indonesia Berpotensi Mendapat Sanksi FIFA

Arya Sinulingga, PSSi - PSSi
PSSI

Arya menjelaskan bukan hanya dicabut, namun ada potensi sanksi yang bisa dijatuhi untuk sepak bola Indonesia. Namun, ia tidak bisa menjelaskan sanksi apa yang bakal diterima hingga kemungkinan terburuk di-banned.

“Kemungkinannya Sangat berat Piala Dunia dan arah itu kami bisa saja di-banned FIFA, itu paling berat. Jadi ini situasinya bagi kita,” pungkasnya.

[irp]

Piala Dunia U-20 2023 sejatinya bergulir pada Mei mendatang. Sebelumnya, FIFA sudah membatalkan drawing yang sedianya bergulir pada 31 Maret 2023.

Visited 1 times, 1 visit(s) today