BolaMilenia.com – Pemain naturalisasi Sandy Walsh girang mendengar informasi bahwa Timnas Indonesia dirumorkan menghadapi Argentina di laga FIFA matchday. Ini disampaikannya di sosial Instagram miliknya.
Rumor Timnas Indonesia vs Argentina di laga uji coba internasional pada Juni mendatang sepertinya bukan isapan jempol belaka. Terbaru, jurnalis Argentina yang terkenal dekat dengan Lionel Messi, Gaston Edul melalui Twitter, Jumat (5/5/2023) mengonfirmasi La Albiceleste akan melawan Timnas Indonesia.
“Dua destinasi yang dituju: China dan Indonesia. Satu pertandingan di setiap negara. Argentina vs China, Argentina vs Indonesia,” kata Edul.
“Tanggal tentatif pertandingan persahabatan Timnas Argentina adalah 15 dan 19 Juni,” cuit Edul.
“Pertama di China dan kemudian di Indonesia. Itu bisa mengubah lawan dari pertandingan pertama di China.”
Sebelum Gaston Edul, kabar ini juga sempat disampaikan media Argentina, Relevo.com. Sang jurnalis bernama Marcos Duran menyebut Indonesia dan China jadi kandidat lawan La Albiceleste pada Juni mendatang.
“Mereka akan berada di Asia. China dan Indonesia memiliki keunggulan. Australia pilihan lain. Korea Selatan dan Jepang punya peluang kecil,” tulis Marcos Duran.
Girangnya Sandy Walsh
Via akun Instagramnya, Sandy Walsh membagikan postingan tersebut. Ia girang semringah dan antusias dengan kabar ini.
Andai Timnas Indonesia dipastikan melawan Argentina pada FIFA Matchday Juni 2023, maka itu bakal menjadi debut impian bagi Sandy Walsh.
Sebelumnya pemain KV Mechelen ini memang sudah mengantongi status WNI. Sayang ia gagal debut di Piala AFF 2022 karena urusan klub.
Debut Sandy juga tertunda karena mengalami cedera pada Maret 2023 lalu. Sehingga besar kemungkinan ia bakal tampil bersama tim Garuda pada Juni mendatang.