BolaMilenia.com – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, tidak mau berjanji untuk membawa Argentina ke Indonesia. Ia hanya terus berusaha agar Argentina benar-benar bisa bermain melawan timnas Indonesia.
PSSI memang dari awal ingin membawa Lionel Messi dkk ke Tanah Air pada FIFA Matchday Juni 2023. Komunikasi terus dibangun antara PSSI dengan Federasi Sepak Bola Argentina (AFA).
Namun sampai saat ini PSSI belum bisa memastikan apakah benar Argentina akan melawan timnas Indonesia. Sejauh ini lawan timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023 adalah Palestina.
Duel tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, pada 14 Juni 2023.
“Saya juga berusaha untuk mendatangkan tim-tim besar ke Indonesia tapi saya belum mau bicara spekulasi Argentina atau yang lain sebelum saya menandatangani hitam diatas putih,” kata Erick.
Media di Argentina Beri Informasi akan Lawan Timnas Indonesia
Beberapa media di Argentina sudah mengonfirmasi bahwa Tim Tango akan menghadapi timnas Indonesia. Selain timnas Indonesia, Argentina akan berjumpa China.
Erick punya pandangan sendiri perihal tanggapan media di Argentina. Ia membiarkan isu ini terus berkembang.
“Kadi kalau pembiaran yang berkembang (jurnalis) Argentina sendiri katanya ada China dan Indonesia, ya Alhamdulillah. Tapi saya tidak ingin jadi pemimpin yang menjanjikan sesuatu tanpa kepastian,”
“Ya jadi kalau saya sudah tanda tangan, sudah proses baru saya umumkan. Kalau sekarang terlalu dini, nanti kecewa atau gimana. Saya tidak mau menjadi bagian yang mengecewakan suporter sepakbola,” tutup Erick.