Thursday, September 12, 2024
spot_img

Manajer Thailand Mundur Buntut Kerusuhan di Final SEA Games 2023

BolaMilenia.com – Yutthana Yimkarun memilih untuk mengundurkan diri dari jabatan sebagai manajer Timnas U-22 Thailand. Hal ini dilakukan sebagai bentuk tanggung jawab atas keributan yang terjadi di laga final SEA Games 2023 cabang sepak bola melawan Indonesia.

Laga final SEA Games 2023 antara Thailand vs Indonesia berlangsung di Stadion Nasional Olimpiade, Kamboja. Laga yang dihiasi dengan keributan antara pemain dan ofisial itu mendapat banyak kecaman dari berbagai pihak.

[irp posts=”17622″]

Kecaman tidak hanya datang pendukung Indonesia, tapi juga dari pecinta sepak bola Thailand. Bahkan legenda sepak bola Thailand ikut bersuara terkait kasus ini. Mereka menyayangkan keributan yang terjadi di pertandingan tersebut.

Banyaknya kecaman yang datang membuat manajer Thailand, Yutthana Yimkarun memilih untuk mundur dari jabatannya. Langkah ini sebagai bentuk tanggung jawab atas apa yang terjadi di pertandingan tersebut. Ia mundur dari jabatannya pada Kamis (18/5/2023).

“Big Yim’ Yutthana Yimkarun mengundurkan diri dari jabatan direktur Timnas Thailand U-22 untuk bertanggung jawab atas keributan di final SEA Games ke-32 di Kamboja,” tulis media Thailand Khaosod.

[irp posts=”17596″]

“Surat pengunduran diri telah dikirimkan kepada Presiden Asosiasi Sepak Bola Thailand tertanggal 18 Mei. Dalam surat tersebut Yimkarun menuliskan bahwa insiden keributan Indonesia vs Thailand dianggap sebagai citra buruk bagi sepak bola internasional,” tulis Khaosod menambahkan.

“Saya sebagai manajer harus bertanggung jawab mengendalikan tim saat bertanding. Karena itu saya meminta izin untuk mengundurkan diri dari manajer tim, efektif mulai hari ini dan seterusnya,” tulis Khaosod.

Jonathan Khemdee Ikut Rehat dari Timnas Thailand

Pemain belakang Timnas Thailand, Jonathan Khemdee, memilih untuk rehat dari Timnas Thailand setelah kalah di ajang SEA Games 2023. Ia mendapat kartu merah di laga tersebut dan gagal membawa tim Gajah Putih meraih medali emas.

[irp posts=”17617″]

“Untuk pertandingan ini, ini adalah pertandingan terakhir saya bersama tim nasional Thailand. Karena saya ingin istirahat, mungkin 2-3 tahun atau mungkin tidak bermain untuk Timnas Thailand lagi, saya belum tahu, soal masa depan,” kata Khemdee dikutip dari SiamSports.

“Saya dapat mengatakan bahwa itu adalah alasan pribadi. Karena saya ingin fokus pada liga dan klub. Saya ingin melakukan pekerjaan dengan baik,” jelas Khemdee.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles