BolaMilenia.com – Piala Dunia 2022 Qatar bisa jadi turnamen terakhir Wales di pentas internasional. Bukan karena negara tersebut tak mau lagi bertanding, tapi Wales ingin mengubah penyebutan nama negaranya di dunia internasional.
Wales akan mempertimbangkan menggati nama mereka di pentas internasional menjadi ‘Cymru’ setelah Piala Dunia. Cymru sendiri merupakan bahasa Wales untuk penyebutan nama negara tersebut. Federasi Sepak Bola Wales (FAW) mengaku sudah mempersiapkan hal tersebut.
“Tim ini harus selalu disebut Cymru. Itulah yang kami lakukan di sini,” ujar Ketua FAW, Noel Mooney seperti dilansir BolaMilenia.com dari Mirror.
“Meski begitu, kami masih harus melakukan beberapa hal sebelum benar-benar mengubah sebutan Wales menjadi Cymru di pentas internasional. Saya pikir hal itu akan mulai kami lakukan di tahun 2023,” sambungnya.
Keinginan Wales mengubah penyebutan nama negaranya muncul setelah mereka tergabung bersama Turki di babak kualifikasi Piala Eropa 2024. Bukan tanpa alasan, Turki sudah lebih dulu melakukan pengubahan penyebutan nama negara mereka di pentas internasional.
Turki saat ini berkompetisi di pentas internasional dengan nama Turkiye. Pemerintah negara tersebut ingin penyebutan nama negaranya menggunakan bahasa asli Turki ketimbang yang diinggriskan.
“Kita bisa melihat negara seperti Turki dan beberapa lainnya menggunakan bahasa mereka sendiri untuk penyebutan di pentas internasional. Kami bahkan sudah menjalin komunikasi dengan UEFA untuk bertanya bagaimana hal tersebut dilakukan,” pungkas Mooney.
Wales berhasil lolos ke putaran final Piala Dunia setelah menunggu selama 64 tahun. Terakhir kali Wales berlaga di pesta sepak bola terbesar itu terjadi pada Piala Dunia 1958 di Swedia. Kala itu Wales terhenti di babak perempat final.
Pada Piala Dunia 2022 Qatar, Wales berada di Grup B bersama Inggris, Iran, dan Amerika Serikat. Gareth Bale dan kawan-kawan akan memulai perjuangan di Piala Dunia 2022 melawan Amerika Serikat, Iran, dan laga pamungkas di fase grup bertemu Inggris.