Wednesday, September 11, 2024
spot_img

Juergen Klopp Catatkan Musim Terburuk Bersama Liverpool

BolaMilenia.com – Liverpool menutup Liga Inggris musim 2022/2023 dengan berada di peringkat ke-5. Ini menjadi musim terburuk bagi Juergen Klopp saat menangani The Reds.

Di laga terakhir Premier League 2022/2023, Liverpool gagal mencuri tiga poin dari klub degradasi, Southampton. Mereka hanya mampu bermain imbang 4-4. Itu pun Liverpool sempat tertinggal lebih dulu dari Southampton.

[irp posts=”18385″]

Beruntung The Reds memiliki nama-nama mentereng, seperti Cody Gakpo, Diogo Jota, dan Roberto Firmino yang piawai dalam mencetak gol. Deretan pemain tersebut mencetak gol di laga ini.

Meski hanya bermain imbang, posisi Liverpool di klasemen akhir Liga Inggris tidak berubah. Mereka tetap berada di peringkat kelima dan lolos ke European League.

The Reds berada di peringkat ke-5 dengan torehan 67 poin dari 38 pertandingan. Mereka mencatatkan 19 kali kemenangan, 10 hasil imbang, dan 9 kekalahan.

Dikutip dari Squawka, Pencapaian Liverpool di musim ini merupakan yang terburuk dari tujuh musim di bawah arahan Klopp. Juergen Klopp menjalani karir sebagai pelatih Liverpool sejak musim 2016/2017.

Liverpool, Piala FA 2022-23 - FotMob
FotMob

Selama enam musim berkarir di Premier League, Juergen Klopp tidak pernah membawa Liverpool mengakhiri musim dengan berada di peringkat ke-5 atau di luar empat besar. Mereka selalu menyelesaikan Liga Inggris dengan berada di empat besar. Bahkan di empat musim terakhir mereka selalu finish di tiga besar.

Juergen Klopp Akui ini Musim yang Buruk

Sejak pertama kali bergabung dengan Liverpool pada Oktober 2015, Juergen Klopp selalu tampil baik. Ia selalu membawa The Reds finish diperingkat empat besar Premier League.

Namun di musim ini semuanya berjalan sedikit berbeda. Liverpool tampil lebih buruk dari pada biasanya. Hal ini diakui langsung oleh sang pelatih.

[irp posts=”18370″]

“Saya tidak yakin berapa lama kami tidak kalah, 11 pertandingan ya, jadi itu sangat membantuk kami, memberi kami sudut panjang dan dasar untuk apa yang harus kami lakukan,” kata Juergen Klopp di laman resmi klub.

“Kami memainkan sebuah musim yang buruk dan kami finish kelima, ini juga adalah sebuah pesan. Bayangkan kami lebih banyak kami seperti biasanya, yang sudah pasti akan kembali di musim depan, lalu kami akan menjadi pesaing lagi,” tambah Klopp.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles