BolaMilenia.com – Ole Romeny mengaku telah diminta Ketum PSSI, Erick Thohir, untuk membela timnas Indonesia dan melakukan proses naturalisasi. Dia pun mengaku mendengar banyak pemaparan yang dilakukan Erick Thohir.
Pemain bernama lengkap Ole ter Haar Romeny ini memang belakangan ramai diperbincangkan di media sosial. Dia dilaporkan berminat membela timnas Indonesia. Usut punya usut, dia memang memiliki darah Indonesia. Darah Indonesia itu mengalir di tubuhnya dari sisi ibunya. Neneknya lahir di Medan, Sumatera Utara.
Nah, beberapa waktu lalu Ketum PSSI, Erick Thohir mengaku sempat menghubungi beberapa pemain keturunan untuk bisa bela timnas Indonesia. Tampaknya salah satu yang dihubungi olehnya ialah Ole Romeny.
“Ya, nenek saya lahir di Indonesia. Saya sudah berkomunikasi dengan Ketua Umum PSSI (Erick Thohir). Sebuah kehormatan bagi saya, nenek saya lahir di Indonesia, begitu juga ibu saya yang pernah ke sana,” kata Romeny dikutip dari kanal YouTube VoetbalPrimeur.
Ole Romeny Ditanya Mau Apa Saja Agar Bela Timnas Indonesia
Striker FC Utrecth itu pun mengaku ditanya oleh Erick Thohir mau apa saja agar mau dan bersedia membela timnas Indonesia. Dia pun mengaku tertarik dan mendengarkan dengan seksama penjelasan dari Erick.
“Pembicaraan dilakukan melalui facetime bersama agen saya. Saya berkata kepada Ketua Umum PSSI dan mereka mengatakan apa yang mereka mau. Mereka ingin saya memperkuat Timnas Indonesia. Saya pun mendengarkan apa yang disampaikan dan meresapinya,” tutup dia.