Thursday, September 12, 2024
spot_img

Brasil akan Hentikan Dominasi Eropa di Piala Dunia 2022

BolaMilenia.com – Brasil diyakini bakal menghentikan dominasi Eropa di Piala Dunia 2022. Hal ini seperti disampaikan oleh legenda tim nasional Brasil, Cafu.

Memang, dalam beberapa edisi ke belakang jawara Piala Dunia dipegang negara-negara Erop. Sebut saja Prancis (2018), Jerman (2014), Spanyol (2010), dan Italia (2006).

Terakhir kali Brasil mengangkat trofi Piala Dunia pada edisi 2002. Jauh sebelum itu Selecao juara pada 1958, 1962, 1970, dan 1994.

Dikatakan ole Cafu ini menjadi kesempatan yang bagus buat Brasil menjadi juara Piala Dunia 2022. Sebab, Brasil kini adalah salah satu klub paling difavoritkan di kejuaraan tersebut.

Football365

“Ini adalah peluang besar untuk menghentikan hegemoni Eropa. Ini adalah waktu yang tepat bagi Brasil untuk mematahkan kutukan dan merebut gelar.” kata Cafu dilansir dari PSG Talk, Kamis (17/11).

Selain Brasil, Cafu mengungkap kandidat kuat juara lainnya. Sama-sama dari Amerika Latihan, mantan pemain AC Milan itu menyebut Argentina berpeluang menjadi juara.

Menurutnya kedua negara tersebut menujukan performa apik untuk bisa menjadi juara. Bagi dirinya ini saatnya dominasi tim-tim Eropa diruntuhkan.

“Argentina dan Brasil adalah dua favorit. Di satu sisi, Brasil menjalani musim yang sangat bagus dengan penampilan hebat,” Cafu menjelaskan.

“Di sisi lain, Argentina juga memiliki tim yang sangat bagus. Kedua negara ini memiliki potensi besar untuk menjuarai Piala Dunia,” tutup pemain yang berposisi sebagai bek sayap itu.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles