Sunday, September 15, 2024
spot_img

Argentina akan Jadi Juara Piala Dunia 2022 Karena Lionel Messi

BolaMilenia.com – Javier Saviola optimistis Argentina akan menjadi juara Piala Dunia 2022. Selain karena adanya Lionel Messi, skuad Argentina diisi pemain-pemain berkelas.

Seperti diketahui, Argentina tergabung di Grup C Piala Dunia 2022. Lionel Messi dan kolega akan menghadapi Meksiko, Arab Saudi, dan Polandia di ajang tersebut.

Melihat komposisi grup tersebut, Argentina memang diunggulkan mampu lolos ke babak gugur. Namun, mereka tidak boleh menganggap remeh karena lawan-lawan lain bisa saja menimbulkan kejutan.

Lionel Messi & Julian Alvarez, timnas Argentina vs Uni Emirat Arab - Kamran Jebreili-AP
Kamran Jebreili/AP

Javier Saviola mengatakan Timnas Argentina bakal unjuk kualitas di Piala Dunia nanti. Mantan pemain Barcelona itu meyakini inilah saatnya bagi Argentina buat mengangkat trofi.

“Saya ingin mereka menang (juara) dan melakukannya. Itu pasti berkat adanya (Lionel Messi),” kata Saviola dilansir dari Tuttomerca, Jumat (18/11).

Lelaki 40 tahun itu mengatakan komposisi Timnas Argentina saat ini bisa dikatakan generasi emas. Pasalnya, kedewasaan Messi bakal memberikan dampak besar pada tim.

Penggawa Paris Saint-Germain itu juga punya pengalaman yang luar biasa. Saviola pun pernah berseragam tim nasional bersama Messi pada edisi 2006.

“Bermain di Piala Dunia tidak bisa dibandingkan dengan kompetisi lain, itu selalu menjadi impian saya. Pada tahun 2006 Messi masih sangat muda dan dirotasi,” kata Saviola.

“Melihatnya di sana bersama kami di usia 18. Itu membuat kami mengerti bahwa dia adalah pemain yang sama sekali berbeda,” tutupnya.

Piala Dunia 2022 akan kick-off pada 20 November mendatang. Sebanyak 32 tim akan berebut menjadi yang terbaik di dunia.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles