BolaMilenia.com – Hasil Piala Dunia 2022 partai perdana dilalui timnas Belanda dengan kemenangan 2-0 atas timnas Senegal, Senin (21/11) WIB. Kedua gol pada laga pertama grup A, Senegal vs Belanda, di Stadion Al Thumama itu, lahir cukup dramatis pada menit-menit akhir.
Perjuangan Belanda untuk merebut kemenangan pun tak mudah. Sejak awal, Senegal mampu memberi perlawanan sengit. Meski tampil tanpa bintang andalannya, Sadio Mane, Senegal tetap berani mengambil inisiatif menyerang lebih dahulu.
Jawara Afrika itu sempat memperoleh dua kesempatan emas pada babak pertama melalui Boulaye Dia dan Ismaila Sarr. Namun, peluang pertama maasih mampu dihalau Frenkie De Jong, sedangkan yag kedua bolanya melambung tipis di atas gawang Belanda kawalan Andries Noppert.
Belanda pun bukan tanpa perlawanan. Mereka juga memiliki kesempatan mencetak gol melalui Daley Blind dan Steven Berghuis. Setali tiga uang, dua peluang itu pun gagal membuahkan gol sehigga babak pertama berkesudahan imbang 0-0.
Pada babak kedua, kedua tim masih bermain terbuka. Belanda memiliki peluang terlebih dahulu melalui sundulan dari Virgil van Dijk, tapi bola masih melambung di atas mistar gawang Senegal yang dijaga Edouard Mendy.
Sementara itu, Senegal yang berusaha mencari gol masih mentah dihentikan lini belakang Belanda yang dikawal Van Dijk, Nathan Ake, dan Matthijs De Ligt. Justru De Oranje yang akhirnya bisa memecah kebuntuan pada menit ke-84.
Memaksimalkan umpan silang Frenkie de Jong, Cody Gakpo menanduk bola ke arah gawang yang tak bia diantisipasi Mendy. Gol itu membuat Belanda semakin percaya diri. Sementara, Senegal pun kian agresif mengejar gol balasan.
Belanda Kunci Kemenangan Lewat Gol Menit ke-9 Injury Time
Sejumlah insiden sepanjang laga membuat wasit Wilton Sampaio asal Brasil memberi tambahan 9 menit injury time. Waktu yang panjang itu dimanfaatkan Belanda untuk menraih gol kedua, tepatnya ketika injury time memasuki menit terakhir.
Gol penentu kemenangan anak asuh Louis van Gaal didapat berkat kontribusi dua pemain pengganti. Adalah Davy Klaassen yang kembali membuat gawang Mendy bobol setelah menyambar bola muntah hasil tembakan Memphis Depay.
Dua gol ini menjadi pentuntas laga Senegal vs Belanda. De Oranje selanjutnya akan menghadapi Ekuador, Jumat (25/11). Di sisi lain, Senegal akan bersua tuan rumah Qatar pada hari yang sama.
Timnas Belanda kini menduduki peringkat pertama klasemen Grup A Piala Dunia 2022 dengan 3 poin. Poin dan selisih gol mereka sama dengan Ekuador yang ada di urutan kedua. Sementara, Senegal berada di posisi ketiga meski poin dan selisih gol mereka sama dengan Qatar.