Sunday, September 15, 2024
spot_img

Paulo Dybala Terus Dicadangkan, Pelatih Argentina Ungkap Penyebabnya

BolaMilenia.com – Pelatih Argentina Lionel Scaloni mengatakan alasan masih terus mencadangkan Paulo Dybala hingga memasuki matchday ketiga Piala Dunia 2022. Scaloni mengungkap kondisi pemain AS Roma itu baik-baik saja.

Memang, Paulo Dybala sebelumnya menderita cedera hamstring cukup serius. Pemulihan pemain 29 tahun itu memakan waktu satu bulan, sejak 9 Oktober 2022. Hal inilah yang diduga menjadi alasan Scaloni urung menurunkan sang pemain.

Namun, ternyata bukan itu sebabnya. Dikatakan Scaloni, Dybala dalam kondisi baik-baik saja. Belum dimainkannya eks Juventus itu lebih kepada taktik dalam bermain.

“Paulo (Dybala) baik-baik saja. Dia tidak bermain karena pilihan teknis, kita lihat saja di pertandingan berikutnya,” kata Scaloni dikutip dari The Cult of Calcio, Rabu (30/11).

Sky Sports

Argentina akan berhadapan dengan Polandia dalam matchday tiga Piala Dunia 2022 di Stadion 974, Qatar, Kamis (1/12) dini hari WIB. Kedua tim tentu bakal habis-habisan mengingat peluang lolos kedua tim maish terbuka.

Saat ini tim Tango Argentina duduk di peringkat kedua dengan perolehan tiga poin. Mereka terancam tidak lolos jika kalah dari Polandia dan Arab Saudi menuai kemenangan kontra Meksiko.

Menjelang pertandingan melawan Polandia, skuad terbaik tentu saja akan disiapkan oleh Scaloni. Salah satu talenta terbaik La Albiceleste, Dybala.

Besar kemunkinan Dybala akan bermain pada pertandingan tersebut. Seperti diketahui sang pemain punya kemampuan luar biasa yang bisa membantu Lionel Messi dan kawan-kawan buat memenangi pertandingan dini hari nanti.

“Kita lihat saja di pertandingan berikutnya,” pungkas pelatih yang sempat menukangi Atalanta dan Lazio di Serie A Italia itu.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles