BolaMilenia.com – Argentina, Kroasia, Prancis, dan Maroko bakal berebut tiket ke final Piala Dunia 2022. Di balik itu semua, ada Inter Milan dan Bayern Muenchen yang berbangga diri.
Klub asal Italia dan Jerman tersebut berhasil mempertahan tradisi yang bertahan sejak Piala Dunia 1982. Di mana paling tidak ada satu pemain dari kedua klub tersebut yang berlaga di partai puncak Piala Dunia.
Pada edisi 2022, kepastian tersebut sudah terjadi sejak babak semifinal. Pasalnya, keempat tim yang berlaga memiliki paling tidak satu pemain dari Inter atau Bayern.
Di laga Argetina vs Kroasia, ada rekan satu tim di Inter yakni Lautaro Martinez dan Marcelo Brozovic yang akan saling sikut demi tiket final. Sementara duel Prancis vs Maroko akan mempertemukan para pemain Bayern, yakni Dayot Upamecano, Benjamin Pavard, Kingsley Coman, dan Noussair Mazraoui.
Jika ditarik mundur sedikit sejak tahun 2000-an, sudah ada enam partai final Piala Dunia. Di mulai dari edisi 2002, saat Brasil bertemu Jerman di Jepang. Oliver Kahn jadi pemain Bayern, sementara Inter diwakilkan oleh Ronaldo Nazario.
Empat tahun berselang, Italia berhadapan dengan Prancis di partai final Piala Dunia 2006. Dua pemain bertahan masing-masing tim menjadi wakil Bayern dan Inter. Di Prancis ada WIlly Sagnol, sementara di kubu Italia ada nama Marco Materazzi.
Afrika Selatan 2010, Belanda bertemu Spanyol di partai puncak. Tapi di partai ini, pemain dari Inter dan Bayern berada di satu tim, yakni Belanda. Ada nama Mark van Bommel yang bermain di Bayern pada saat itu, dan Wesley Sneijder yang baru saja merebut treble bersama Inter Milan.
Berlanjut ke edisi Piala Dunia 2014, Jerman memupus harapan Argentina untuk jadi juara di tanah Amerika Selatan. Ada sederet pemain Bayern, sebut saja Manuel Neuer, Philip Lahm, hingga pencetak gol Mario Goetze. Sementara ada Rodrigo Palacio yang menjadi pemain Inter.
Partai final Piala Dunia 2018 di Rusia yang mempertemukan Prancis vs Kroasia juga melibatkan pemain Inter dan Bayern. Brozovic yang masih menjadi bagian Kroasia di Qatar, tampil di final edisi 2018. Sementar itu, Corentin Tolisso yang berstatus pemain Bayern.
Patut ditunggu, siapa yang akan membawa pulang status juara dunia dari Qatar. Apakah pemain Inter atau Bayern dari empat semifinalis kali ini.