BolaMilenia.com – Liverpool memastikan diri melangkah ke Babak Keempat Piala FA 2022-23. The Reds memenangi laga ulangan di kandang Wolverhampton Wanderers, Rabu (18/1) dini hari WIB dengan skor tipis 1-0.
Liverpool patut berterima kasih kepada pemain muda mereka, Harvey Elliott. Pemain yang masih berusia 19 tahun tersebut berhasil mencetak gol spektakuler dari luar kotak penalti pada menit ke-13.
Elliott membawa bola dari daerah sendiri hingga mendekati kotak penalti Wolves. Dengan kaki kirinya, eks Fulham tersebut melepaskan tendangan dari luar kotak penalti yang menukik dan tak bisa diselamatkan kiper Wolves.
Tertinggal satu gol membuat tuan rumah bermain lebih agresif dan menguasai pertandingan. Namun, Wolves tak bisa memanfaatkan peluang-peluang mereka dapatakan sepanjang pertandingan.
Tercatat anak-anak asuh Julen Lopetegui melepaskan 11 tendangan sepanjang pertandingan. Akan tetapi hanya dua kali yang bisa mengarah ke gawang, dan itu pun berhasil diselamatkan dengan baik oleh Caoimhin Kelleher.
Pencapaian Liverpool di ajang Piala FA bersama Juergen Klopp sejatinya tak terlalu bagus. Dari tujuh musim diasuh pria asal Jerman tersebut, Liverpool lima kali tersingkir sebelum masuk ke Babak Kelima Piala FA.
Meski begitu, Liverpool merupakan juara bertahan di kompetisi tertua di dunia ini. Pada Babak Keempat, The Reds sudah ditunggu salah satu tim Liga Inggris lainnya, yakni Brighton & Hove Albion.
Babak Keempat Piala FA sendiri bakal digelar pada Sabtu (28/1) hingga Selasa (31/1) dini hari WIB. Selain Brighton vs Liverpool, ada partai yang mempertemukan dua tim Liga Inggris lainnya, yakni Manchester City kontra Arsenal.
Hasil Partai Ulangan Babak Ketiga Piala FA
Swansea 1-2 Bristol City
Wigan Athletic 1-2 Luton Town
Wolverhampton 0-1 Liverpool
West Brom 4-0 Chesterfield