BolaMilenia.com– Prediksi PSIS vs Arema dalam pekan ke-19 Liga 1 2022-23 di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (21/1/2023) sepertinya akan jadi milik Mahesa Jenar. Mereka harus bisa menjaga momentum usai menang atas RANS Nusantara pekan lalu setelah serangkaian hasil buruk. Terlebih, Arema jua dalam kondisi tak baik-baik saja usai telan dua kekalahan beruntun.
HEAD TO HEAD & TREN PERTANDINGAN
FAKTA-FAKTA MENARIK
PSIS Semarang menelan tiga kekalahan dalam lima laga bertindak sebagai tuan rumah di Liga 1.
PSIS sedang sulit cetak gol, cuma mengemas dua gol dari lima laga terakhir.
Arema untuk kali pertama musim ini gagal cetak gol dalam dua laga beruntun.
Arema tak terkalahkan empat dari lima laga tandang terakhirnya.
Prediksi PSIS vs Arema bakalan menarik karena faktanya Mahesa Jenar tak pernah menang dalam lima pertemuan lawan Singo Edan.
PSIS cuma menang 4 kali dalam 13 kesempatan jamu Arema.
Arema kesulitan cetak gol saat bertindak sebagai tamu, cuma kemas 7 gol dari 8 laga, alias 0,88 gol per pertandingan.
PSIS tak pernah mencetak gol dalam 15 menit pertama di Liga 1 musim ini.
PSIS bisa turunkansemua pemainnya.
Arema bisa turunkan semua pemainnya.
REKOR PELATIH
PSIS akan kembali ditangani Muhammad Ridwan untuk sementara setelah tak lanjutkan kerja sama dengan Ian Gillan.
Ridwan baru sekali tangani PSIS, yakni saat menang 1-0 atas RANS.
Pelatih Arema, Javier Roca, pernah sekali melawan PSIS saat bersama Persik Kediri.
Prediksi PSIS vs Arema akan seru karena sebelumnya Roca cuma main imbang tanpa gol kontra PSIS.
PEMAIN KUNCI
PSIS akan coba kembali bertumpu kepada Carlos Fortes yang tampaknya sedang menemukan permainannya. Setelah kembali dari cedera, striker asal Portugal itu sukses cetak gol dan jadi pahlawan PSIS yang menang atas RANS. Apalagi, dia pernah membela Arema.
Dedik Setiawan diprediksi akan menjadi pembeda di kubu Arema FC. Dia memang gagal cetak gol di dua laga terakhir. Namun, tiga dari lima gol terakhir yang dikemas Arema tercatat atas namanya.