BolaMilenia.com – Juventus hanya bisa bermain imbang 3-3 saat menjamu Atalanta pada pekan ke-19 Liga Italia, Senin (23/1) dini hari WIB. Meski begitu, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri tetap memuji para pemainnya setinggi langit.
Seperti diketahui, Juventus baru saja menerima hukuman pengurangan 15 poin dari Asosiasi Sepak Bola Italia (FIGC). Si Nyonya Tua dianggap telah memalsukan laporan keuangan serta manipulasi harga transfer pemain.
Allegri menilai, wajar jika para pemain jadi terganggu dengan keputusan tersebut. Terlebih, I Bianconeri sedang berada di posisi yang cukup baik di Liga Italia, yakni duduk nyaman di zona Liga Champions.
“Para pemain bermain sangat baik melawan tim yang sangat bertalenta dan juga kuat secara fisik. Sulit untuk tetap bisa berkonsentrasi setelah pemotongan poin,” kata Allegri seperti dilansir BolaMilenia dari Football Italia.
“Tapi para pemain menunjukkan sikap profesional, bertanggung jawab, dan juga keinginan untuk terus melanjutkan pekerjaan yang sudah sama-sama kami mulai,” sambung pria yang mempersembahkan lima gelar Liga Italia untuk Juventus tersebut.
Lebih lanjut Allegri mengatakan, dirinya begitu berterima kasih kepada para pemain dan staf atas respons di atas lapangan di laga melawan Atalanta. Mengingat, pertandingan tersebut jadi yang pertama setelah pengurangan poin.
“Kami harus tetap melanjutkan pekerjaan, yakni di atas lapangan. Kami harus berterima kasih kepada para pemain dan staf untuk apa yang mereka lakukan di laga melawan Atalanta,” ungkap Allegri.
“Karena saya sadar secara psikis, tentu saja para pemain merasa hancur melihat posisi kami yang turun dari posisi kedua atau ketiga, menjadi posisi 10. Rasanya seperti apa yang sudah Anda raih, diambil begitu saja,” pungkasnya.
Juventus sendiri saat ini berada di posisi sembilan klasemen sementara Liga Italia. The Old Lady meraih 11 kemenangan, lima imbang, dan tiga kalah, tapi tercatat hanya mengoleksi 23 angka saja.