Thursday, September 12, 2024
spot_img

Aji Santoso akan Beri Kesempatan Pemain Cadangan Saat Melawan Persija

BolaMilenia.com – Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso rencananya akan menurunkan pemain yang biasanya di bangku cadangan untuk menjadi starter saat melawan Persija Jakarta.

[irp posts=”14694″]

Persebaya Surabaya akan menjamu Persija Jakarta di pekan ke-32 Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Joko Samudro Gresik, Rabu (5/4/2023) malam WIB. Ini menjadi laga penuh gengsi bagi kedua kesebelasan, khususnya Persebaya sebagai tuan rumah.

Meski begitu, Aji akan menurunkan banyak pemain yang biasa duduk di bangku cadangan untuk menjadi starter di laga ini. Selain untuk memberikan pengalaman dan menit bermain, rencana ini juga imbas dari banyaknya pemain penting yang absen.

“Nah ini saya harus memutar otak mencari pengganti yang kira-kira pas. Tapi saya sampaikan kepada seluruh pemain justru ini kesempatan pemain,” kata Aji Santoso.

“yang selama ini menjadi pemain pengganti bisa main awal. Jadi mereka harus menunjukkan kalau pantas diberikan kesempatan bermain,” lanjut mantan pelatih Persela Lamongan itu.

“Jadi ini kesempatan bagus untuk bisa tampil pemain-pemain yang selama ini sebagai pengganti menjadi pemain starter,” kata pelatih berlisensi AFC Pro tersebut.

Persebaya Banyak Kehilangan Pemain Penting

Dua pemain asing Persebaya, Sho Yamamoto dan Ze Valente tidak bisa turun di laga ini karena akumulasi kartu kuning. Kehilangan dua pemain ini menjadi kerugian tersendiri bagi Bajul Ijo.

Berdasarkan statistik, Yamamoto dan Ze Valente berkontribusi pada 25 gol yang dicetak Persebaya musim ini. Jumlah ini sekitar 60 persen dari total gol keseluruhan Persebaya di musim ini.

Tidak hanya dua pemain tersebut, Aji Santoso juga tidak bisa memainkan Rizki Ridho karena kontraknya habis pada 31 Maret lalu. Riswan Lauhin juga tidak bisa bermain karena mendapatkan kartu merah di laga sebelumnya.

[irp posts=”14681″]

Leo Lelis juga tidak bisa bermain karena dalam pantauan intensif karena masalah kebugaran dan menjalani latihan terpisah. Meskipun banyak kehilangan pemain penting, Aji Santoso tetap optimis bisa menang di laga kontra Persija.

Ia meminta semua pemain yang diturunkan nantinya harus tampil ngeyel dan menunjukkan penampilan terbaiknya.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles