BolaMilenia.com – Nama Lionel Messi tentu jadi yang paling banyak dibicarakan usai Argentina menjuarai Piala Dunia 2022. Namun, Angel Di Maria juga tak bisa dilupakan. Sang pemain merupakan spesialis pencetak gol di partai final untuk Albiceleste.
Di Maria mencetak gol kedua Argentina ke gawang Prancis usai memanfaatkan assist Alexis Mac Allister. Gol ini membuat Di Maria menjadi satu-satunya pemain yang bisa mencetak gol di final Copa America dan final Piala Dunia untuk Argentina.
Bagi Di Maria, mencetak gol di final untuk Argentina adalah hal yang biasa. Tercatat ada empat final, di mana Di Maria berhasil mencetak gol, sekaligus membawa Albiceleste menjadi juara atau meraih podium tertinggi.
Olimpiade 2008, saat Di Maria masih berusia 20 tahun, adalah yang pertama. Di partai final, Argentina menghadapi Nigeria. Di Maria mencetak satu-satunya gol pada pertandingan tersebut dan membawa Argentina meraih medali emas kedua di Olimpiade untuk cabang sepak bola.
Kemudian, Di Maria berhasil mencetak gol pada partai final Copa America 2021. Bertanding melawan Brasil yang menjadi tuan rumah, Argentina menang 1-0. Lagi-lagi Di Maria yang mencetak gol tunggal berhasil mempersembahkan gelar juara bagi Albiceleste.
Beberapa bulan setelah mendapatkan gelar Copa America, Argentina dipertemukan dengan juara EURO, yakni Italia pada ajang Finalissima. Argentina memenangi laga tersebut dengan skor 3-0, bekar gol Di Maria, Lautaro Martinez, dan Paulo Dybala.
Kebersamaan Di Maria dan Messi
Di Maria dan Messi bisa dibilang merupakan tulang punggung Argentina. Bahkan kebersamaan mereka di Albiceleste mulai terjalin pada tahun 2005. Ketika itu, keduanya berhasil membawa Argentina menjadi juara Piala Dunia U-20.
Setelah itu, baik Messi dan Di Maria seolah menjadi bagian pasti dari skuat Argentina di berbagai ajang, mulai dari Olimpiade, Copa America, dan Piala Dunia.
Kedua pemain tersebut telah merasakan suka dan duka untuk Argentina. Mulai dari kegagalan di final Piala Dunia 2014 dan dua edisi beruntun Copa America. Hingga pada akhirnya Messi dan Di Maria mampu meraih tiga gelar beruntun untuk Albiceleste, yakni Copa America, Finalissima, dan Piala Dunia