Friday, November 22, 2024
spot_img

Bek Thailand Buang Medali Perak ke Tribun Penonton

BolaMilenia.com – Bek Thailand, Jonathan Khemdee, membuang medali perak dan boneka maskot SEA Games 2023 ke tribun penonton. Ini dilakukan setelah ia dan rekan-rekannya mendapatkan medali perak usai kalah dari timnas U-22 Indonesia.

Thailand harus mengakui kekuatan timnas U-22 Indonesia pada laga final SEA Games 2023 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). Dalam laga tersebut, timnas U-22 Indonesia menang 5-2 atas Thailand dan berhak mendapatkan medali emas.

Setelah pertandingan berakhir, terdapat ceremony penyerahan medali kepada timnas U-22 Indonesia, Thailand, dan Vietnam selaku peringkat ketiga. Saat penyerahan medali untuk Thailand, Jonathan terlihat mengambil sendiri boneka maskot SEA Games 2023.

[irp]

Aksi tersebut mengundang kecaman dari warga net karena sudah ada ofisial panitia yang membagikan maskot itu kepada masing-masing pemain. Jonathan juga langsung membuat maskot dan medali perak ke tribun penonton.

Entah apa yang membuat bek keturunan Swiss itu melakukan tindakan tersebut. Namun yang pasti, ia cukup kecewa dengan hasil kekalahan dari timnas U-22 Indonesia.

[irp]

“Saya memberikan medali perak dan boneka kepada fans kami karena saya ingin mengucapkan terima kasih kepada fans kami yang sudah mendukung saya di SEA Games kemarin.”

“Saya tidak bermaksud untuk tidak menghormati pertandingan dan medali yang saya terima. Terakhir, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang selalu mendukung saya,” kata Jonathan.

[irp]

Jonathan Pensiun dari Timnas Thailand

Karma! Songchai Thongcham Tadinya Sombong, Sekarang Minta Maaf
REUTERS

Sebelum pertandingan final melawan timnas U-22 Indonesia, pemain berusia 21 tahun itu sempat mengumumkan akan pensiun dari timnas Thailand. Ia tidak memberikan alasannya memilih gantung sepatu lebih cepat untuk membela tim nasional.

“Pertandingan ini akan menjadi pertandingan terakhir bagi timnas Thailand. Saya ingin berterima kasih kepada semua orang yang telah mendukung dan mengikuti saya serta menyemangati saya selama ini,” kata Jonathan.

Visited 2 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles