BolaMilenia.com – Tim Nasional Palestina memberikan doa untuk Timnas Indonesia yang akan berlaga melawan Argetina pada FIFA Matchday, Senin (19/6) di Jakarta. Hal tersebut diungkapkan langsung Pelatih Palestina, Makram Daboub.
Pada sesi jumpa pers usai laga antara Indonesia vs Palestina, Daboub mendoakan Tim Garuda untuk pertandingan melawan Argentina. Dia juga berterima kasih soal antusiasme suporter Indonesia yang datang langsung ke stadion.
“Semoga beruntung dalam pertandingan melawan Argentina. Karena Argentina adalah tim yang menjuarai Piala Dunia lalu dan mereka adalah tim yang sangat kuat,” kata Daboub seperti dilansir dari Antara.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada Indonesia, dan orang-orang yang sudah menonton langsung,” sambung pelatih berpaspor Tunisia tersebut.
Pada kesempatan yang sama Daboub juga tak ragu untuk memuji kualitas dari Timnas Indonesia. Meskipun secara peringkat FIFA, Palestina masih cukup jauh berada di atas Indonesia.
“Kami sempat mendapatkan 15 menit yang bagus, lalu kami kehilangan momen. Timnas Indonesia sangatlah kuat. Kami bukan tim yang bermain bertahan, tapi Indonesia tampil lebih menekan,” tandas Daboub.
Palestina dan Indonesia Sama-sama Ngotot
Senada dengan sang pelatih, salah satu penggawa Palestina, Attaa Jaber menyebut jika anak-anak asuh Shin Tae-yong tampil apik. Timnas Indonesia dinilai memberikan pengalaman yang sangat bagus.
“Terima kasih kepada Timnas Indonesia yang sudah memberikan pengalaman yang sangat bagus. Kedua tim sama-sama tidak menyerah, dan Indonesia terus berjuang melawan, itu jadi pembelajaran untuk kami,” kata Jaber.