BolaMilenia.com – Hasil Arsenal vs Southampton 3-3 dalam lanjutan Liga Inggris 2022-23, Sabtu (22/4) dini hari WIB. Meski tetap mendapat poin, hasil ini kurang baik untuk The Gunners.
Southampton berhasil unggul di laga ini berkat gol Carlos Jonas Alcaraz, Theo Walcott, dan Duje Daleta-Car. Sementara Arsenal berhasil menyamakan kedudukan berkat gol Gabriel Martinelli, Martin Odegaard dan Bukayo Saka.
Arsenal mengawali laga ini dengan permainan yang buruk. Mereka sudah kebobolan saat pertandingan belum berjalan satu menit via gol Carlos Alcaraz.
Kebobolan gol cepat, Arsenal langsung meningkatkan tempo permainan mereka. Namun asik menyerang, gawang The Gunners kembali bobol.
Melalui skema serangan balik, Alcaraz mengirimkan umpan terobosan ke sisi kanan. Theo Walcott berhasil mengalahkan Gabriel Magalhaes dalam adu sprint lalu melepaskan tembakan yang gagal dihalau oleh Ramsdale yang mengubah skor menjadi 2-0.
Arsenal memperkecil ketertinggalan pada menit ke-20. Berawal dari umpan silang Bukayo Saka, bola diterima Gabriel Martinelli yang tidak terkawal di kotak penalti Southampton.
Penyerang asal Brasil itu langsung menyambut umpan itu dengan tendangan voli dan bola masuk ke gawang Southampton. Skor berubah menjadi 2-1 masih untuk keunggulan Southampton.
Arsenal lagi-lagi bobol di menit ke-66. Berawal dari skema sepak pojok, Bella-Kotchap meneruskan bola dengan sundulannya dan kemudian Caleta-Car menanduk bola tersebut ke gawang Arsenal. Skor berubah menjadi 3-1 untuk keunggulan tim tamu.
Setelah melakukan sejumlah percobaan, Arsenal mampu memperkecil kedudukan menjadi 3-2 di menit 87. Sang kapten, Martin Odegaard melepaskan tembakan dari luar kotak penalti yang gagal dihalau oleh Bazunu.
Dua menit berselang, Arsenal akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 3-3. Berawal sepakan Reiss Nelson yang ditepis Bazunu, bola muntah gagal dihalau bek Southampton dan Bukayo Saka menyambar bola muntah itu ke gawang The Saints.
Tambahan tiga poin membuat Arsenal tetap kokoh di puncak klasemen. Hanya saja, jarak mereka kini cuma kalah lima poin dari Manchester City du posisi kedua.
Terlebih Man City baru bertanding sebanyak 30 kali. Sementara Arsenak sudah 32 kali.
Susunan Pemain Arsenal vs Southampton
Arsenal (4-3-3): Ramsdale; Zinchenko (Trossard 72′), Magalhaes, Holding, White; Vieira (Nketiah 57′), Partey, Odegaard; Martinelli (Nelson 85′), Jesus, Saka
Pelatih: Mikel Arteta
Southampton (4-4-2): Bazunu; Perraud, Bella-Kotchap, Bednarek (Caleta-Car 41′), Walker-Peters; Armstrong (Diallo 77′), Lavia (Sulemana 86′), Ward-Prowse, Elyounoussi; Alcaraz (Lyanco 46′), Walcott (Onuachu 77′).
Pelatih: Ruben Selles