Sunday, November 24, 2024
spot_img

Hasil Man City vs Leicester City: The Citizens Terlalu Perkasa

BolaMilenia.com – Hasil Man City vs Leicester City telah diketahui. The Citizens ternyata masih terlalu perkasa untuk Leicester City.

[irp]

Man City menang atas sang tamu Leicester City pada pekan ke-31 Premier League alias Liga Inggris 2022-23, Sabtu 15 April 2023. Pertandingan di Etihad Stadium ini dimenangi pasukan Josep Guardiola dengan skor 3-1.

Man City unggul cepat lewat gol John Stones di menit 5. Sesudah itu, Erling Haaland mencetak dua gol tambahan di menit 13 (penalti) dan 25. Leicester menipiskan selisih skor lewat gol pemain pengganti Kelechi Iheanacho di menit 75.

Dengan hasil ini, berarti Man City telah meraih 10 kemenangan beruntun di semua ajang. Man City juga terus menjaga asa untuk tempel ketat sang pemimpin klasemen Arsenal.

Sementara itu, Leicester besutan pelatih baru Dean Smith tetap terpuruk di zona merah. Mereka harus segera bangkit jika tidak ingin turun kasta apada Liga Inggris musim depan.

Berikutnya, tengah pekan nanti, Man City akan bertandang ke markas Bayern Munchen untuk melakoni partai perempat final Liga Champions leg kedua.

Man City sudah punya modal bagus, yakni kemenangan 3-0 dari leg pertama di Etihad. Namun, tidak boleh lengah lantaran Erling Halaand dan kawan-kawan tampil di kandang lawan yang punya tradisi tersendiri d Liga Champions.

Man City vs Liverpool, Liga Inggris - The Sun
The Sun

Susunan Pemain Man City vs Leicester City

Manchester City (3-4-2-1): Ederson; Kyle Walker, Ruben Dias, Aymeric Laporte; John Stones, Rodri; Riyad Mahrez, Kevin De Bruyne, Bernardo Silva, Jack Grealish; Erling Haaland.

Pelatih: Josep Guardiola.

Leicester City (3-5-2): Daniel Iversen; Harry Souttar, Caglar Soyuncu, Wout Faes; Timothy Castagne, Youri Tielemans, Wilfred Ndidi, Kiernan Dewsbury-Hall, Victor Kristiansen; James Maddison, Jamie Vardy.

[irp]

Pelatih: Dean Smith.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles