Friday, September 13, 2024
spot_img

Ini Jadwal Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

BolaMilenia.com – PSSI akhirnya merilis jadwal resmi timnas U-22 Indonesia yang akan bertanding di SEA Games 2023. Tergabung ke dalam Grup A, timnas U-22 Indonesia akan menghadapi tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

SEA Games 2023 akan digelar di Phnom Penh, Kamboja, pada 5-17 Mei 2023. Adapun untuk pertandingan sepak bola digelar terlebih dahulu pada 29 April 2023.

Melihat lawan-lawannya, tim Merah Putih diyakini dapat lolos ke babak semifinal SEA Games 2023. Sebab, ini bukan grup maut yang harus dihadapi timnas U-22 Indonesia.

[irp]

Pada pertandingan pertama, timnas U-22 Indonesia akan menghadapi Filipina. Pertandingan tersebut akan digelar pada 29 April 2023 pukul 19.00 WIB.

Di laga kedua, Rizky Ridho dkk akan berjumpa Myanmar pada 4 Mei 2023 pukul 19.00 WIB. Lanjut ke laga ketiga, skuad Garuda Muda akan melawan Timor Leste pada 7 Mei 2023 pukul 16.00 WIB.

[irp]

Terakhir, timnas U-22 Indonesia akan bertemu Kamboja pada 10 Mei 2023 pukul 19.00 WIB. Seluruh pertandingan timnas U-22 Indonesia akan digelar di Stadion Nasional Morodok Techno, Phnom Penh, Kamboja.

Sebanyak 43 pemain masih mengikuti pemusatan latihan bersama timnas U-22 Indonesia di Jakarta. Nantinya hanya 20 pemain saja yang dibawa Indra Sjafri ke Kamboja.

[irp]

Sebelum ke Kamboja, timnas U-22 Indonesia akan menjalani empat laga uji coba melawan Bhayangkara FC dan Lebanon. Bagi Indra Sjafri ini untuk kedua kalinya ia menukangi timnas U-22 Indonesia di SEA Games.

Ia sempat mempersembahkan medali perak di SEA Games 2019 Vietnam. Nah apda SEA Games 2023 ini, Indra Sjafri ditargetkan dapat merebut medali emas.

[irp]

Jadwal Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

Timnas U-22 Indonesia Vs Filipina di Stadion Nasional Morodok Techno, 29 April 2023

Timnas U-22 Indonesia Vs Myanmar di Stadion Nasional Morodok Techno, 4 Mei 2023

Timnas U-22 Indonesia Vs Timor Leste di Stadion Nasional Morodok Techno, 7 Mei 2023

Timnas U-22 Indonesia Vs Kamboja di Stadion Nasional Morodok Techno, 10 Mei 2023.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles