BolaMilenia.com – Persik Kediri menggagalkan ambisi Madura United FC untuk memuncaki klasemen Liga 1 2022-23. Di sisi lain Persik sukses keluar dari posisi juru kunci.
Sebagai tim juru kunci, Macan Putih sukses mengalahkan Sapeh Kerrab 2-0 di Stadion Brawijaya, Kediri, Selasa (24/1) sore. Tentu ini hasil positif buat Persik.
Persik dan Madura United sama-sama membuka laga dengan kebuntuan. Gol untuk Persik baru lahir pada menit ke-45+1 lewat Renan Silva melalui penalti.
Madura United hampir menyamakan kedudukan di awal babak kedua. Bola sepakan eks Persija Taufiq Hidayat membentur tiang.
Madura United masih kesulitan. Adapun gol kedua Persik tercipta menit ke-76 melalui Riyatno Abiyoso. Gol dibuat lewat sepakan dari luar kotak penalti.
Tambahan tiga angka membuat Persik mengoleksi 16 poin dan sementara meninggalkan dasar dan menempati posisi ke-17. Sedangkan Madura United tetap dengan 36 angka dan berada di tempat kedua.
Berikutnya, Persik Kediri akan menghadapi Borneo FC pada 30 Januari 2023. Sementara Madura United melawan Persebaya Surabaya sehari sebelumnya.