Tuesday, September 17, 2024
spot_img

Liga 1: Persija ke Puncak Klasemen, RANS VS Bali United Banjir Gol

BolaMilenia.com – Persija Jakarta meraih kemenangan 4-2 atas PSM Makassar dalam pekan ke-20 Liga 1 2022-23 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (25/1). Hasil ini membuat Persija ke puncak klasemen, sementara laga lain antara RANS Nusantara FC vs Bali United banjir gol tercipta.

[irp]

Persija Jakarta dan PSM Makassar sama-sama mengoleksi 38 poin tetapi Macan Kemayoran berhak menempati posisi teratas karena unggul head to head atas Juku Eja. Adapun pertemuan pertama kedua tim bermain imbang 1-1.

Persija yang tidak diperkuat Hanno Behrens dan Michael Krmencik sejak menit pertama mampu unggul lebih dulu 1-0. Umpan terukur Riko Simanjuntak dengan tenang dieksekusi Yusuf Helal untuk menggetarkan gawang PSM pada menit ke-21.

Persija yang tampil efektif bisa memperbesar keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-21. Kali ini gol dicetak oleh penyerang anyar Aji Kusuma.

Aji benar-benar menjadi mimpi buruk buat PSM. Mantan pemain Persiba Balikpapan itu lolos dari jebakan offside, mengecoh kiper, dan dilanjutkan dengan tembakan mendatar yang meluncur mulus ke gawang tim tamu. Skor pun berubah menjadi 3-0.

Upaya PSM memperkecil kedudukan membuahkan hasil pada menit ke-68. Tendangan backheel Everton memanfaatkan umpan dari sisi kanan penyerangan berhasil membobol gawang Persija.

[irp]
[irp]

Keinginan PSM untuk bisa mencetak gol kedua di laga ini tidak berjalan baik. Persija justru bisa mencetak gol keempat untuk unggul telak 4-1 atas PSM. Yusuf Helal mencetak gol keduanya di laga ini memanfaatkan situasi tendangan bebas. Tendangan keras Helal sedikit dari luar kotak penalti meluncur deras ke gawang PSM.

PSM mampu memperkecil kedudukan pada masa injury time babak kedua. Gol kedua PSM dijaringkan oleh Rasyid Bakri dan membuat skor 4-2 untuk kemenangan Persija bertahan hingga laga usai.

Banjir gol di laga RANS Nusantara FC vs PSM Makassar

Selebrasi Sandi Sute, Bali United - Liga Indonesia Baru
Liga Indonesia Baru

Sementara itu dalam duel yang berlangsung di Stadion Pakansari antara RANS Nusantara FC vs Bali United menghasilkan banjir gol. Kedua tim bermain sama kuat dengan skor 4-4.

Gol Bali United dicetak oleh Ilija Spasojevic (3′), Irfan Jaya (19′), Sandi Site (44′), dan Muhammad Rachmat (90′). Sementara RANS dicetak oleh Mitusur Maruoka (23′, 27′), Edo Febriansah (36′), lalu Makan Konate (76′).

Adapun dalam pertandingan ini Sandi Sute diganjar kartu merah wasit pada menit 61. Alhasil, Bali United bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-61.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles