Lionel Scaloni Sebut Argentina Hormati Semua Lawan

0
1165

BolaMilenia.com – Pelatih Argentina, Lionel Scaloni menyebut tim asuhannya menghormati semua lawan yang mereka hadapi. Hal tersebut diungkapkan Scaloni jelang laga melawan Kroasia di babak semifinal Piala Dunia.

Sikap para pemain Argentina memang menjadi sorotan usai mereka menyingkirkan Belanda di babak perempat final. Pemain Albiceleste dianggap tak menghormati lawan dengan selebrasi yang dinilai kurang pantas.

“Kami menghargai semua tim, Belanda, Kroasia, dan lawan-lawan lainnya. Itu adalah salah satu karakter utama dari semua pribadi para pemain,” ujar Scaloni seperti dilansir BolaMilenia dari Metro.

Scaloni Sebut Argentina Hormati Semua Lawan
FIFA

“Kita harus menyudahi soal tidak menjadi pemenang yang baik atau sebaliknya. Itu sangat tidak mencerminkan kamis ebagai tim dan cara kami mewakili Argentina,” imbuhnya.

Lebih lanjut Scaloni memberikan contoh apa yang sudah Argentina lakukan. Ketika kalah melawan Arab Saudi, atau bahkan ketika memenangi Copa America melawan musuh bebuyutan, Brasil, di kandang Tim Samba.

“Kita harus mengakhiri ide bahwa Argentina adalah tim yang tidak sportif. Kami kalah dari Arab Saudi dan tidak melakukan apa-apa,” kata Scaloni.

“Kami menjuarai Copa America di Brasil dan merasakan sebuah sportifitas yang luar biasa dengan melihat Messi, Neymar, dan Paredes duduk bersama di lorong menuju ruang ganti usai pertandingan,” pungkasnya.

Di laga melawan Belanda, para pemain Argentina memang terlihat melakukan selebrasi di depan para pemain Tim Oranje, usai memastikan kemenangan. Bahkan, beberapa pemain, termasuk Messi, terlibat adu mulut dengan pelatih Belanda, Louis van Gaal.

Argentina bakal menghadapi Kroasia pada babak semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12) dini hari WIB. Andai menang, mereka akan bertemu pemenang Prancis vs Maroko di partai puncak.

Visited 1 times, 1 visit(s) today