BolaMilenia.com – Menpora Zainudin Amali laporan kepada Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) terkait rencana PSSI menggelar Kongres Luar Biasa (KLB). Namun, Amali memastikan pemerintah tak ikut campur urusan federasi.
PSSI memang akan mempercepat Kongres Biasa Pemilihan melalui mekanisme Kongres Luar Biasa (KLB). Keputusan itu keluar setelah digelarnya rapat darurat Komite Eksekutif pada beberapa waktu lalu.
Rencananya, KLB akan digulirkan pada 18 Maret 2023. Sebelum itu digelar Kongres Biasa PSSI lebih dahulu dengan agenda pembentukan Komite Pemilihan (KBP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP).
Rencana KLB ini mencuat pasca meledaknya Tragedi Kanjuruhan, Malang. Pengurus PSSI banyak mendapat desakan buat menggelar KLB sebagai bentuk tanggung jawab.
Terkait hal ini Menpora Zainudin Amali menegaskan pemerintah tidak akan ikut campur dan melakukan intervensi terhadap KLB yang digelar PSSI. Meski, ia mengirim laporan kepada Jokowi.
“Kita pemerintah dalam posisi tidak ikut campur, apalagi intervensi dalam pelaksanaan KLB yang sudah diputuskan oleh PSSI karena itu menjadi ranah PSSI,” kata Amali dilansir dari laman Kemenpora, Selasa (1/11).
“Silakan dilaksanakan sesuai dengan apa yang telah mereka putuskan,” sambung menteri asal Gorontalo itu.
Terakhir, Menpora juga melaporkan kepada Presiden Jokowi terkait kesiapan Indonesia sebagai tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2023.
Menurut Menpora, Presiden Jokowi ingin memastikan kesiapan tempat-tempat yang akan digunakan dalam Piala Dunia U-20.
“Tadi juga Pak Presiden menanyakan tentang kesiapan venue-venue yang sebentar lagi akan direnovasi.”
“Karena FIFA kan mau supaya semua venue utama maupun lapangan-lapangan latihan itu harus direnovasi diperbaiki tetapi tidak mayor dan itu minor saja,” tutupnya