Home Hiburan Netflix Tayangkan Perjuangan Messi Bawa Argentina Juara Copa America 2021

Netflix Tayangkan Perjuangan Messi Bawa Argentina Juara Copa America 2021

0
1534

BolaMilenia.com – Penantian panjang Lionel Messi untuk meraih gelar bersama Tim Nasional Argentina berakhir pada 2021 lalu. Pada gelaran Copa America 2021 yang digelar di Brasil, Albiceleste sukses menjadi juara setelah menang 1-0 atas Brasil di partai puncak.

Perjuangan Messi membawa negaranya meraih gelar pertama setelah 28 tahun kini bisa Anda saksikan melalui layanan streaming berbayar, Netflix. Seperti diberitakan AS, dalam dokumenter berjudul Sean Eternos: Campeones de America Anda bisa melihat beberapa hal yang sebelumnya tak terekam kamera.

Misalnya, apa yang dikatakan Messi ke rekan-rekannya saat jeda babak pertama di laga final. Saat itu, Argentina sudah unggul 1-0 berkat gol Angel Di Maria.

Messi Argentina Copa America 2021 Netflix
talkSPORT

“45 hari tanpa bertemu keluarga. Kita unggul satu gol, dan satu langkah lagi untuk mendapatkan trofi tersebut,” kata Messi.

“Jadi, ayo kita keluar dengan tetap tenang dan percaya diri. Kita bawa trofi ini ke Argentina!” sambung La Pulga.

Tak hanya itu, dalam dokumenter tersebut juga digambarkan bagaimana Messi memotivasi rekan-rekannya meski batal bermain di depan publik sendiri. Seperti diketahui, Copa America 2021 seharusnya digelar di Argentina dan Kolombia. Tapi karena Covid-19, gelaran tersebut dipindah ke Brasil.

“Tidak ada hal yang kebetulan. Turnamen ini seharusnya digelar di Argentina. Tapi Tuhan membawanya ke Brasil, dan mengangkat trofi di Maracana. Jadi ini bisa jadi semakin lebih indah,” ungkap Messi.

Akan tetapi, sampai tulisan ini dibuat, dokumenter yang dalam Bahasa Inggris berjudul Champions of America ini belum muncul di Netflix Indonesia. Para penggemar La Pulga sepertinya masih harus sedikit bersabar untuk menikmati karya tersebut.

Visited 1 times, 1 visit(s) today