Wednesday, September 11, 2024
spot_img

Pelatih Vietnam Bicara Usai Tersingkir dari Piala Asia U-20 2023

BolaMilenia.com – Langkah Vietnam di Piala Asia U-20 2023 dipastikan tersingkir. Pelatih Vietnam, Hoang Anh Tuan, angkat bicara.

Vietnam harus pulang karena kalah 1-3 dari Iran dalam laga terakhir Grup B di Stadion Istiqlol, Fergana, Uzbekistan, Selasa (7/3/2023). Kekalahan itu cukup mengejutkan lantaran Vietnam sebelumnya meraih dua kemenangan beruntun.

The Golden Star sukses meraih kemenangan saat melawan Australia dengan skor 1-0. Tiga poin selanjutnya didapatkan kala bertemu Qatar dengan skor 2-1.

Hasil ini membuat Vietnam duduk di posisi ketiga klasemen akhir Grup B Piala Asia U-20 2023. Enam poin yang didapatkan Vietnam sama seperti Iran dan Australia.

[irp]

Baik Iran, Vietnam, dan Australia saling mengalahkan. Klasemen mini terpaksa dibuat dan Vietnam ternyata kalah selisih gol dari Australia.

Usai laga, Hoang Anh Tuan, mengucapkan terima kasih kepada para pemainnya yang sudah berjuang semaksimal mungkin. Ia juga meminta maaf kepada masyarakat Vietnam karena gagal membawa timnya mendapatkan tiket ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

“Saya ingin meminta maaf kepada penonton dan penggemar Vietnam. Kami tidak memenuhi misi dan harapan kami dari semua orang. Selamat kepada Iran karena menggantikan Vietnam di perempat final,” ucap Hoang Anh Tuan.

[irp]

Vietnam Rasakan Peraturan Kejam

Menurut Hoang Anh Tuan, peraturan yang ditetapkan AFC ini sangat kejam. Apalagi para pemain sudah berjuang sekeras mungkin demi bisa lolos ke babak selanjutnya.

“Saya pikir peraturan turnamen ini terlalu kejam. Para pemain berusaha keras di turnamen ini tapi peraturan membuat kami didiskualifikasi. Saya sekali. Tiga tim memiliki skor yang sama tapi Vietnam telah tersingkir.”

Dengan hasil ini, Iran dan Australia melaju ke babak delapan besar Piala Asia U-20 2023. Iran berstatus sebagai juara grup dan Australia runner up grup B.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

0FansLike
0FollowersFollow
0SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles