BolaMilenia.com – Pemain Liverpool 2023 merupakan kombinasi dari pemain muda dengan pemain yang syarat akan pengalaman. Liverpool masih mempertahankan banyak pemain lama untuk mengarungi musim 2022/2023.
Para pemain tersebut adalah orang yang sukses memberikan beberapa gelar untuk The Reds. Mereka adalah Mohamed Salah, Trent Alexander-Arnold, Roberto Firmino, James Milner, Jordan Handerson, Fabinho, Andrew Robertson dan Virgil van Dijk.
Selain nama-nama tersebut, Liverpool juga mengorbitkan beberapa pemain akademi untuk mengisi skuad utama.
Pemain Liverpool 2023 Jebolan Akademi
Caoimhin Kelleher
Caoimhin Kelleher merupakan penjaga gawang kedua The Reds setelah Alisson. Di musim ini, ia sudah tampil sebanyak tiga kali di semua kompetisi. Pemain asal Irlandia ini bergabung dengan akademi Liverpool pada musim 2015/2016. Saat itu ia dipercaya untuk menjadi bagian dari Liverpool U18.
Pada musim 2019/2020, Kelleher naik tingkat ke tim utama Liverpool. Saat itu ia berusia 21 tahun. Sejauh ini Kelleher sudah menjalani 20 laga bersama Liverpool.
Rhys Williams
Rhys Williams promosi ke skuad utama Liverpool pada musim 2020/2021. Di musim pertamanya bersama The Reds Rhys Williams tampil sebanyak 19 kali. Di musim selanjutnya, ia dipinjamkan ke Swansea. Setengah musim berseragam Swansea, Rhys kemudian kembali lagi ke Anfield.
Di awal musim ini, liverpool sempat meminjamkan Rhys ke Blackpool. Hanya setengah musim, pada transfer musim dingin lalu, Rhys kembali bergabung dengan Liverpool. Sejak kembali dari Blackpool Rhys belum mendapatkan menit bermain.
Curtis Jones
Pemain berusia 21 tahun ini memulai karir sepak bola di akademi Liverpool. Ia bergabung pada Juli 2017. Pada musim 2020/2021, pemain kelahiran kota Liverpool ini promosi ke skuad utama. Pada musim pertama, Juergen Klopp tidak ragu untuk memberikan banyak menit bermain pada Curtis Jones.
Tercatat ia tampil sebanyak 34 laga di semua kompetisi saat itu. Pada musim ini, Curtis Jones cukup jarang bermain, sebab ia sempat mengalami cedera.
Stefan Bajcetic
Stefan Bajcetic merupakan pemain terakhir yang promosi ke skuad utama. Ia masuk ke tim utama Liverpool pada awal musim ini. Bersama Liverpool, Bajcetic sudah tampil sebanyak 26 kali di semua kompetisi. Ia pun sudah mencatatkan satu gol dan satu assist.
Banyak pihak yang memprediksi pemain berusia 18 tahun ini akan menjadi salah satu yang terbaik di Liverpool. Hal ini terlihat dari banyaknya menit bermain yang diberikan Klopp yang di usianya yang masih sangat muda.
Harvey Elliot
Harvey Elliot bergabung dengan skuad utama Juergen Klopp pada musim 2021/2022. Saat itu ia masih berusia 18 tahun. Musim pertama di skuad utama The Reds, Elliot tampil cukup menjanjikan, ia tampil sebanyak 11 kali di semua kompetisi.
Di musim ini ia semakin menunjukkan kapasitasnya sebagai gelandang serang yang baik. Terhitung saat ini ia sudah tampil sebanyak 40 kali bersama skuad Liverpool
Trent Alexander-Arnold
Selain lima nama di atas, Liverpool juga memiliki Trent Alexander-Arnold yang juga merupakan jebolan akademi Liverpool. Ia bergabung dengan skuad utama sejak musim 2016/2017.
Di usia yang masih cukup muda, 24 tahun, Trent Alexander-Arnold sudah mempersembahkan beberapa gelar untuk Liverpool, dua diantaranya juara Liga Inggris dan Liga Champions.