Home Liga Spanyol Pemain Salzburg 2023: Banjir Talenta Muda

Pemain Salzburg 2023: Banjir Talenta Muda

0
568

BolaMilenia.com – Pemain Salzburg 2023 cukup banyak diisi oleh talenta-talenta muda. Tim ini bahkan memiliki banyak pemain yang berusia di bawah 22 tahun. Berdasarkan data dari situs transfermarkt, Salzburg hanya memiliki tiga pemain yang berusia diatas 27 tahun.

[irp posts=”14704″]

Pemain muda yang ada di skuad Salzburg tidak hanya sebagai pelengkap. Sebagian besar dari mereka adalah pemain kunci. Mereka memberikan kontribusi yang cukup baik buat tim.

Pemain Salzburg 2023 yang Penuh dengan Bakat-bakat Muda

Maurits Kjaergaard

Maurits Kjaergaard merupakan pemain Salzburg paling muda yang banyak mendapatkan menit bermain di musim 2022/2023. Di usia yang baru 19 tahun, Kjaergaard sudah menjadi pilihan utama di lini belakang Red Bull Salzburg.

Maurits Kjaergaard/Bold.dk

Pria asal Denmark ini bergabung dengan Salzburg sejak musim 2020/2021. Di musim pertama, ia belum mendapat tempat di tim utama. Namun di musim kedua tim pelatih mulai memberi banyak kesempatan bermain.

Lucas Gourna-Douath

Pemain berkebangsaan Perancis ini merupakan pemain baru Salzburg. Ia baru bergabung dengan tim pada musim 2022/2023. Berstatus sebagai pemain baru dan masih muda, Lucas Gourna-Douath tidak butuh waktu lama untuk beradaptasi dengan tim.

Ia mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya pada pertandingan debut bersama Salzburg. Hingga kini pemain berusia 19 tahun ini kerap menjadi starter.

Benjamin Sesko

Benjamin Sesko/Daily Express

Benjamin Sesko adalah salah satu telenta muda potensial yang dimiliki Salzburg. Di usia yang masih 19 tahun, pemain Slovenia ini merupakan mesin gol Salzburg musim ini. Ia selalu menjadi pilihan utama untuk lini depan Salzburg.

Potensi yang dimiliki Sesko membuatnya banyak diincar oleh tim-tim kuat Eropa, salah satunya Manchester United.

Junior Adamu

Selain Benjamin Sesko, lini depan Salzburg juga memiliki Junior Adamu. Pemain kelahiran Nigeria ini adalah salah satu striker tersubur di skuad Salzburg. Pada musim lalu, pemain berusia 21 tahun ini mampu mencetak sembilan gol dan lima assist dari 43 penampilan di semua kompetisi.

Di musim ini, pencapaian tersebut sedikit meningkat. Ia sudah mengemas lebih dari 10 gol sebelum musim 2022/2023 berakhir.

Noah Okafor

Noah Okafor/Kronen Zeitung

Pemain asal Swiss ini cukup lama berseragam Salzburg. Ia mulai bergabung pada pertengahan musim 2019/2020, saat itu usianya masih 19 tahun. Pada musim pertama berseragam Salzburg, Noah Okafor tampil memukau. Ia mampu mencetak tiga gol dan satu assist dari 11 pertandingan di Liga Austria.

Di dua musim berikutnya, ia tampil jauh lebih baik. Pada musim 2021/2022 ia bahkan mengakhiri musim dengan torehan 14 gol dan 11 assist dari 34 laga di semua kompetisi.

Nicolas Seiwald

Nicolas Seiwald/Sky Sports

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini merupakan jebolan akan Salzburg. Ia sempat membela Salzburg di berbagai kompetisi usia muda. Nicolas Seiwald memulai karir di skuad utama Salzburg pada musim 2020/2021. Kesempatan ini ia dapat setelah berkarir selama 1,5 musim di FC Liefering.

[irp posts=”14630″]

Sejak mendapat kesempatan bermain di tim utama Salzburg, pemain berusia 21 tahun ini tampil cukup mengesankan. Di musim pertama, ia mendapat kesempatan tampil 15 kali di Liga Austria. Di musim selanjutnya, Nicolas Seiwald menjelma menjadi pemain utama di lini tengah Salzburg.

Visited 1 times, 1 visit(s) today