Saturday, September 21, 2024
spot_img

Persija Tak Akan Lepas 9 Pemain ke Timnas Indonesia U-20

BolaMilenia.comPersija Jakarta tidak akan melepas seluruh pemainnya yang dipanggil Shin Tae-yong untuk TC Timnas Indonesia U-20.

Shin Tae-yong telah memanggil 30 pemain untuk menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta pada 1 sampai 28 Februari 2023. TC ini merupakan persiapan persiapan Piala AFC U-20 2023.

Persija Jakarta menjadi tim terbanyak yang menyumbangkan pemain. Tercatat ada sembilan pemain yang dipanggil Shin Tae-yong.

[irp posts=”9945″]

Mereka adalah Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Alfriyanto Nico, Ginanjar Wahyu, Doni Tri Pamungkas, Frengky Missa, Barnabas Sobor, Resa Aditya, dan Achmad Maulana Syarif.

Andritany Ardhiyasa: Persija Bawa Kabar Baik dari Bandung!
Persija

Namun, tim Macan Kemayoran keberatan dengan pemanggilan ini. Sebab, TC dijalankan dalam jangka panjang saat sejumlah pemain yang dipanggil merupakan andalan di skuad Thomas Doll.

Enam nama pertama yang disebutkan itu merupakan pemain penting Thomas Doll di skuad Persija Jakarta saat ini.

Thomas Doll sebelumnya sudah menyampaikan bahwa ia tidak akan melepas semua pemain Persija Jakarta ke TC timnas U-20 Indonesia.

Shin Tae-yong, Vietnam vs Indonesia, Piala AFF 2022 - Zing News
Zing News

Terlebih, Persija Jakarta saat ini berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan mengemas 41 poin.

Wakil Presiden Persija Jakarta, Ganesha Putera, mengatakan pihaknya belum tahu apakah akan melepas sembilan pemainnya ke Timnas U-20.

“Emang perlu kami minta dispensasi kepada PSSI? Saya rasa tidak perlu. Kenapa tidak perlu, ya karena mereka ini pemain Persija Jakarta,” kata Ganesha.

Persija Kritik Metode TC Jangka Panjang

Ganesha pun memberikan kritikan kepada PSSI dan Shin Tae-yong tentang TC jangka panjang timnas U-20 Indonesia.

Sebab, para pemain hanya berlatih saat pemusatan latihan. Berbeda ketika para pemain tersebut berada di klub. Mereka bisa tampil di pertandingan dan merasakan atmosfer kompetisi.

“Yang pasti kami mau memberikan yang terbaik kepada pemain dan sepak bola Indonesia,” ucap Ganesha.

“Bisa jadi yang terbaik untuk sepak bola Indonesia ini bukan TC jangka panjang,” tutup Ganesha.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles