Thursday, September 12, 2024
spot_img

Piala AFF 2022: Indonesia Gagal Kalahkan 10 Pemain Thailand di SUGBK

BolaMilenia.com – Harapan timnas Indonesia untuk mengamankan tiga poin atas Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), gagal terwujud. Indonesia dipaksa bermain imbang 1-1 melawan 10 pemain Thailand pada matchday ketiga grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12) WIB.

Hasil ini membuat Indonesia tak mampu menyalip posisi Thailand di klasemen grup A. Meski memiliki poin yang sama 7, tapi Skuat Garuda kalah selisih gol dari Changsuek.

Padahal, sejak awal laga, Indonesia sudah langsung menunjukkan permainan agresif. Mereka terus memberi tekanan setiap para pemain Thailand menguasai bola. Permainan tempo tinggi itu pun membuat lini belakang tim tamu kerepotan.

Skuat Garuda sempat menciptakan sejumlah peluang pada 20 menit pertama melalui Egy Maulana Vikri dan Dendy Sulistiawan. Akan tetapi, upaya keduanya masih belum membuahkan hasil.

Bahkan, peluang emas Witan Sulaeman pada menit ke-39 pun terbuang percuma. Padahal, Witan yang merebut bola penguasaan kiper Thailand, Kittipong Phoothawchuek, tinggal menghadapi gawang kosong. Tapi, bola sepakannya malah melebar tipis di sisi gawang.

Setelah hanya bermain tanpa gol pada babak pertama, timnas Indonesia coba menaikkan tempo serangan. Hasilnya, empat menit memasuki babak kedua anak asuh Shin Tae-yong mendapat hadiah penalti menyusul pelanggaran kapten Thailand, Theerathon Bunmathan.

Mark Klok yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugas dengan baik. Bola eksekusinya mampu mengecoh Phoothawchuek dan membuahkan gol pembuka untuk Indonesia.

Thailand Comeback Meski Kalah Jumlah Pemain

Timnas Indonesia vs Thailand Piala AFF 2022 - Twitter Changsuek_TH
Twitter Changsuek_TH

Keberuntungan seolah memihak Indonesia lagi setelah CHangsuek harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-62. Sanrawat Dechmitr melakukan pelanggaran keras terhadap Saddil Ramdani hingga diganjar kartu merah langsung.

Akan tetapi, keunggulan jumlah pemain justru tak bisa dimanfaatkan dengan baik oleh timnas Indonesia. Akibat keasyikan menyerang, lini belakang yang dikawal duet Jodi Amat dan Fachruddin Aryanto menjadi lengah.

Thailand akhirnya bisa mencuri gol pada menit ke-79 melalui Sarach Yooyen. Bola tembakan Yooyen dari luar kotak penalti berbelok arah akibat membentur Ricky Kambuaya dan melesak ke gawang tanpa bisa diantisipasi kiper Nadeo Argawinata.

Setelah mencetak gol penyeimbang, Thailand semakin bersemangat. Mereka mampu mengimbangi permainan Indonesia kedati kalah jumlah pemain. Beberapa kali serangan cepat tim Gajah Perang itu pun bisa membahayakan lini belakang Indonesia.

Sementara, segala upaya timnas Indonsia untuk kembali unggul pun kerap menemui kebuntuan. Sampai akhirnya wasit Mohammed Al Hoaish meniup peluit tanda laga berakhir, skor imbang 1-1 tak berubah.

Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles