Prediksi Kamerun vs Brasil: Momok Richarlison

0
2504

BolaMilenia.com Pertandingan matchday ketiga grup G, Kamerun vs Brasil, digelar di Stadion Lusail, Sabtu (3/11) pukul 02:00 WIB. Meski sudah pasti lolos, Brasil masih mengincar hasil sempurna pada babak grup Piala Dunia 2022. Richarlison berpeluang kembali jadi penentu hasil Selecao. Apalagi, dia cukup akrab dengan gawang Kamerun, yang dibobolnya pada pertemuan 2018 silam.


HEAD TO HEAD & TREN PERTANDINGAN
Prediksi Kamerun vs Brasil Piala Dunia 2022 BolaMilenia.com
BolaMilenia.com
FAKTA-FAKTA MENARIK
  • Brasil menang 5 kali dan kalah sekali dari 6 perjumpaan dengan Kamerun di semua ajang. Pertemuan terakhir dimenangkan Brasil 1-0 pada laga persahabatan, November 2018.
  • Brasil menang dalam 2 pertemuan lawan Kamerun di Piala Dunia (3-0 pada 1994 dan 4-1 pada 2014).
  • Pertandingan debut Kamerun di Piala Dunia adalah lawan tim Amerika Selatan (Peru pada 1982). begitu pula kemenangan pertama (Argentina pada 1990).
  • Rekor pertemuan Kamerun melawan tim Amerika Selatan cukup berimbang. Menang 2 kali, 2 seri, dan 2 kalah. Namun, 2 kekalahan yang diderita justru saat melawan Brasil.
  • Brasil selalu menang dalam 7 pertandingan Piala Dunia menghadapi tim asal Afrika. Total mereka mencetak 20 gol dan cuma kebobolan 2.
  • Jika seri atau kalah dari Brasil pada pertemuan kali ini, Kamerun akan tersisih untuk keenam kali beruntun pada babak grup Piala Dunia. Terakhir kali mereka lolos ke babak gugur adalah pada 1990.
  • Kamerun tak pernah menang pada matchday terakhir babak grup Piala Dunia dalam 7 kesempatan (2 seri dan 5 kalah).
  • Dalam 9 pertandingan terakhir di Piala Dunia, Kamerun selalu gagal menang.
  • Brasil jadi tim pertama setelah Prancis pada 1998 yang belum menghadapi satu pun tembakan ke gawang dalam 2 pertandingan di Piala Dunia.
  • Brasil belum pernah kalah dalam 17 pertandingan babak grup Piala Dunia (14 menang dan 3 seri). Terakhir kali mereka selalu menang dalam 3 pertandingan babak grup adalah pada edisi 2006.
  • Brasil mencatat 5 clean-sheet dari 6 pertandingan terakhirnya di Piala Dunia. Satu-satunya mereka kegagalan clean-sheet adalah ketika kalah 1-2 dari Belgia pada babak perempat final Piala Dunia 2018.
  • Ketika Kamerun imbang 3-3 lawan Serbia Vincent Abubacar jadi pemain Afrika pertama yang mencetak gol dan assist sebagai pengganti dalam pertandingan PIala Dunia.
  • Pemain absen Kamerun: Andre Onana (dicoret).
  • Pemain absen Brasil: Neymar (cedera), Danilo (cedera).
REKOR  PELATIH
  • Pertandingan terakhir grup G ini jadi perjumpaan perdana Rigobert Song (pelatih Kamerun) dan Tite (pelatih Brasil).
  • Sejak didaulat melatih Kamerun pada Maret 2022, Song belum pernah bersua Brasil atau negara Amerika Selatan lainnya.
  • Tite sekali menghadapi Kamerun pada laga persahabatan 20 November 2018 dan meraih kemenanga 1-0 berkat gol Richarlison.
  • Dalam 5 pertemuan melawan tim dari Afrika, Tite tak pernah kalah (3 menang dan 2 seri).

REKOR WASIT
  • Wasit asal Amerika Serikat, Ismail Elfath (40 tahun), akan memimpin partai terakhir grup G, Kamerun vs Brasil.
  • Pada pertadingan pertamanya di Qatar yang sekaligus debut di Piala Dunia, Elfath mewasiti Portugal vs Ghana (3-2). Dia mengeluarkan 6 kartu kuning (2 Portugal dan 4 Ghana), serta memberi 1 hadiah penalti untuk Portugal.
  • Pengadil yang kesehariannya bekerja sebagai konsultan IT itu pernah sekali mewasiti Brasil pada laga persahabatan melawan Kolombia, 7 September 2019, yang berakhir imbang 2-2.
  • Total dalam 7 pertandingan, tim dari Amerika Selatan tak pernah kalah ketika diwasiti Elfath, yakni 3 kali menang dan 4 seri.
  • Pertandingan Ghana melawan Portugal di Piala Dunia 2022 merupakan satu-satunya Elfath mewasiti tim dari Afrika.
PREDIKSI SUSUNAN PEMAIN
Prediksi Kamerun vs Brasil Piala Dunia 2022 BolaMilenia.com
BolaMilenia.com

Prediksi Kamerun vs Brasil Piala Dunia 2022 BolaMilenia.com
BolaMilenia.com
Visited 2 times, 1 visit(s) today