BolaMilenia.com– Partai Osasuna vs Barcelona pada pekan ke-14 Liga Spanyol 2022-23, Rabu (9/11) WIB, menjadi salah satu yang mendapat sorotan. Pasalnya, Osasuna di luar dugaan mampu bersaing di papan atas dengan menempati peringkat kelima. Hanya saja, Los Rojillos patut cemas karena di atas kertas mereka diprediksi tak akan jadi pengganjal laju El Barca.
HEAD TO HEAD & TREN PERTANDINGAN
FAKTA-FAKTA MENARIK
Barcelona tak terkalahkan dalam 11 dari 12 pertemuan terakhir lawan Osasuna di semua kompetisi.
Barcelona tak pernah kalah dalam 6 kunjungan terakhir ke markas Osasuna di Liga Spanyol.
Barcelona sedikitnya mencetak 2 gol dalam 17 laga dari 19 pertemuan lawan Osasuna di semua kompetisi.
Osasuna tak kalah dalam 4 laga terakhir di Liga Spanyol (2 di kandang).
Osasuna menang 5 dari 7 laga kandang terakhirnya di Liga Spanyol.
Osasuna juga selalu mencetak gol dalam 11 dari 13 laga kandang terakhirnya di liga.
Barcelona mencatat 10 clean-sheets dalam 11 laga terakhir di Liga Spanyol.
Barcelona menang 20 dari 21 laga tandang terakhir di Liga Spanyol (5 dari 6 laga tandang musim ini).
Pemain cedera Osasuna: Abde Ezzalzouli, Sergio Herrera, Kike Saverio.
Pemain cedera Barcelona: Memphis Depay, Jules Kounde, Sergio Roberto, Franck Kessie, Ronald Araujo.
REKOR PELATIH
Catatan pertemuan Jagoba Arrasate dengan Xavi Hernandez adalah 1 kali seri dan sekali kalah.
Selama kariernya, Arrasate total sudah 10 kali menghadapi Barcelona dengan hasil 2 menang, 3 seri, dan 5 kalah.
Khusus bersama Osasuna, Arrasate 6 kali menghadapi Barcelona dengan catatan 1 menang, 2 seri, dan 3 kalah.
Sejak melatih Barcelona, Xavi baru dua kali berjumpa Osasuna dengan hasil 1 menang dan 1 seri.
REKOR WASIT
Wasit Jesus Gil Manzano (38 tahun) belum pernah memimpin duel Osasuna vs Barcelona.
Manzano sudah memimpin 7 pertandingan Liga Spanyol musim ini dengan mengeluarkan 47 kartu kuning, 1 kartu merah, dan 3 kali memberi penalti.
Manzano sekali memimpin pertandigan Barcelona di Liga Spanyol musim ini. Ketika itu, Barcelona menang 1-0 di kandang Mallorca berkat gol Robert Lewandowski.
Total, Manzano sudah pernah 32 kali menjadi wasit laga Barcelona. Hasilnya, El Barca menang 19 kali, 7 seri, dan 6 kalah.
Osasuna baru 8 kali diwasiti Manzano dengan hasil berimbang, 3 menang, 2 seri, dan 3 kalah.