Saturday, September 14, 2024
spot_img

Prediksi PSIS Semarang Vs PSM Makassar Pada 6 April 2023

BolaMilenia.com – Prediksi PSIS Semarang Vs PSM Makassar pada pekan ke-33 Liga 1 2022/2023 di Stadion Jatidiri, Semarang, Jawa Tengah, Kamis (6/4/2023), akan berlangsung seru. PSIS bertekad mempertahankan kemenangan. Sementara PSM datang tanpa beban karena sudah memastikan juara Liga 1 2022/2023.

HEAD TO HEAD & TREN PERTANDINGAN
BolaMilenia.com
FAKTA-FAKTA MENARIK
  • Dalam lima pertandingan terakhir, PSIS menang satu kali, dan kalah empat kali.
  • PSIS sudah memainkan 16 pertandingan kandang di Liga 1 2022/2023. Hasilnya, tujuh kemenangan, tiga imbang, dan enam kekalahan dirasakan Mahesa Jenar.
  • Enam kekalahan PSIS didapatkan saat bertemu Persebaya Surabaya, Madura United, Persib Bandung, Bhayangkara FC, Bali United, dan Borneo FC.
  • Tiga dari 16 pertandingan kandang, PSIS tidak berhasil mencetak gol ke gawang Bali United, Bhayangkara FC, dan Madura United.
  • PSIS sudah mencetak 25 gol ke gawang lawan saat bermain di kandang. Adapun mereka juga sudah kemasukan 26 gol dari lawan.
  • Kemenangan telak PSIS di kandang saat menjamu PSS Sleman dengan skor 5-2.
  • Kekalahan telak PSIS di kandang saat melawan Bali United dengan skor 0-3.
  • Dalam lima pertandingan terakhir, PSM menang empat kali dan seri satu kali.
  • PSM sudah memainkan 16 pertandingan tandang di Liga 1 2022/2023. Hasilnya, tujuh kemenangan, delapan imbang, dan satu kekalahan dirasakan Juku Eja.
  • Satu-satunya kekalahan tandang dirasakan PSM saat melawan Persija Jakarta.
  • Tiga dari 16 pertandingan tandang, PSM tidak berhasil mencetak gol ke gawang Persik Kediri, Bhayangkara FC, dan Persita Tangerang.
  • PSM sudah mencetak 20 gol di laga tandang. Mereka juga sudah kemasukan 14 gol dari tim tuan rumah.
  • Kemenangan tandang terbesar PSM saat melawan Madura United dengan skor 3-1.
  • Kekalahan telak PSM dirasakan saat bersua Persija dengan skor 2-4.
  • Prediksi PSIS Vs PSM menarik. Sebab, pada putaran pertama PSIS kalah dengan skor 0-2 dari PSM.
  • Dalam lima pertemuan terakhir, PSM menang dua kali, PSIS menang tiga kali.
  • Taisei Marukawa menjadi top skor sementara PSIS dengan torehan tujuh gol.
  • Ramadan Sananta menjadi top skor PSM dengan torehan 11 gol.
REKOR  PELATIH
  • Prediksi PSIS Vs PSM menarik. Sebab, ini untuk pertama kalinya Gilber Aguis bertemu dengan PSM.
  • Gilber Aguis juga belum pernah berhadapan dengan Bernardo Tavares.
  • Bernardo Tavares baru bertemu PSIS satu kali. Hasilnya pelatih asal Portugal itu menang.

PEMAIN KUNCI
  • Carlos Fortes dinilai akan menjadi pemain kunci PSIS pada laga melawan PSM. Pemain bernomor punggung 9 itu akan merepotkan lini belakang Pasukan Ramang.
  • Kenzo Nambu sedang on fire bersama PSM. Pemain asal Jepang itu sangat bagus dalam hal mengeksekusi peluang yang berujung gol.
PREDIKSI SUSUNAN PEMAIN
BolaMilenia.com
BolaMilenia.com
Visited 1 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles