BolaMilenia.com– Pertandingan Qatar vs Ekuador di Stadion Al Bayt, Al Khor, Minggu (20/11) WIB, akan menjadi duel pembuka Piala Dunia 2022. Meski berstatus debutan, sebagai tuan rumah Qatar memiliki keuntungan untuk mencuri poin dari Ekuador. Apalagi, belum ada tuan rumah yang menelan kekalahan pada laga pembuka Piala Dunia.
HEAD TO HEAD & TREN PERTANDINGAN
FAKTA-FAKTA MENARIK
Qatar dan Ekuador pernah sekali bertemu dalam pertandingan persahabatan 12 Oktober 2018 di Doha, Qatar menang 4-3 atas Ekuador.
Negara tuan rumah tak pernah kalah pada pertandingan pembuka Piala Dunia.
Qatar baru pertama kali tampil di pentas Piala Dunia.
Ekuador akan tampil pada Piala Dunia keempatnya dan prestasi terbaik adalah lolos ke babak 16 besar pada 2006.
Qatar tampil di Piala Dunia 2022 dengan modal 4 kemenangan dalam laga persahabatan (Guatemala, Honduras, Panama, dan Albania).
Dalam 23 pertandingan terakhir di semua ajang, Qatar hanya menelan 3 kekalahan.
Qatar tak pernah di posisi tertinggal saat akhir babak pertama dalam 12 laga terakhir di semua ajang.
Pada kualifikasi, Ekuador mencatat 7 kemenangan dari 18 laga. Mereka kalahkan Uruguay dan Cile, serta imbangi Brasil dan Argentina di kandang.
Ekuador hanya kalah sekali dari 7 pertandingan terakhir di semua ajang, tapi cuma menang 2 kali.
Pemain absen Qatar: Tidak ada
Pemain absen Ekuador: Tidak ada
REKOR PELATIH
Pelatih Qatar, Felix Sanchez Bas, dan pelatih EKuador, Gustavo Alfaro, tak pernah bertemu sebelumnya.
Felix Sanchez Bas pernah sekali menghadapi Ekuador pada Oktober 2018. Kala itu, Qatar menang 4-3 atas Ekuador di Doha.
Alfaro, sejak ditunjuk sebagai pelatih Ekuador pada Agustus 2020, tak pernah merasakan bertemu Qatar.
REKOR WASIT
Wasit Daniele Orsato akan perdana memimpin partai Qatar vs Ekuador, pun untuk laga Piala Dunia.
Pria Italia berusia 46 tahun ini pun belum pernah mewasiti laga Qatar atau Ekuador.
Orsato hanya pernah mewasiti babak kualifikasi dan play-off Piala Dunia pada edisi 2014 (3 pertandingan), 2018 (5) dan 2022 (5).