BolaMilenia.com – Pemain timnas Indonesia, Rafael Struick, mengaku tidak takut dengan Argentina. Ia akan menampilkan permainan terbaiknya melawan juara Piala Dunia 2022 itu.
Sesuai jadwal, timnas Indonesia akan melawan Argentina pada laga FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, pada Senin (19/6/2023). Secara peringkat FIFA, timnas Indonesia tertinggal jauh dari Argentina.
Argentina kini menempati peringkat pertama. Sementara timnas Indonesia berada di posisi ke-149.
Selain itu, Argentina datang dengan skuad terbaiknya yang mayoritas bermain di Piala Dunia 2022. Hanya Lionel Messi, Angel di Maria, dan Nicolas Ottamendi yang tidak dibawa ke Tanah Air.
Sebelum melawan timnas Indonesia, Argentina sukses menang 2-0 atas Australia di Stadion Workers, Beijing, China, pada Kamis (15/6/2023). Sementara timnas Indonesia bermain imbang 0-0 melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, pada Rabu (14/6/2023).
“Saya tidak terlalu gugup. Kami akan bermain di stadion besar dengan lawan yang berat. Tapi ini normal dalam sepak bola,” kata Rafael Struick.
Rafael Struick Sebut Argentina Lawan Sulit
Lebih lanjut pemain ADO Den Haag itu mengakui bahwa tidak mudah melawan Argentina. Menurutnya ini akan menjadi pertandingan sulit bagi timnas Indonesia.
“Mereka kini nomor satu dunia. Kami akan memberikan yang terbaik. Bertarung 100 persen. Dan kita lihat apa yang akan kami bisa dapatkan di laga nanti,” ucap Rafael Struick.