Monday, March 31, 2025
spot_img

Saran untuk Klub Inggris dalam Memperlakukan Pemain yang Puasa Ramadan

BolaMilenia.com – Idris El Mizouni, pemain Oxford United yang juga rekan setim Marselino Ferdinan dan Ole Romeny, memberikan saran kepada setiap klub yang punya pemain Muslim dalam rangka menyambut Ramadan.

Menurut El Mizouni, ada sejumlah hal yang bisa dilakukan pihak klub untuk mendukung pemain agar bisa berpuasa dengan baik saat menjalani aktivitas sebagai pesepak bola. Saran pertama dari El Mizouni adalah membuka komunikasi dengan pemain.

“Saya rasa klub harus membuat lingkungan yang bisa mendorong pemain merasa nyaman membicarakan hal yang ia ingin sampaikan,” ucap El Mizouni dalam akun instagram FIFPro.

Hal lain yang patut menjadi perhatian klub adalah soal ruang untuk salat dan juga menu makanan. Dua hal ini jadi bagian krusial bagi seorang Muslim dalam menjalani hari-hari mereka

“Sepanjang bulan Ramadan dan juga sepanjang tahun, pemain muslim beribadah lima kali sehari. Saya rasa bakal sangat bagus dan baik bila pihak klub memberikan ruang yang sunyi dan nyaman untuk mereka beribadah lima kali sehari,” kata pemain Oxford United itu.

“Bakal sangat bagus bila pihak klub bisa menyediakan opsi menu halal atau menu vegetarian jadi pemain merasa dihormati dan merasa jadi bagian dari klub,” lanjut pemain asal Tunisia tersebut.

Idris El Mizouni Minta Klub Berperan Aktif Mengatur Nutrisi Pemain Puasa

Selain itu, Idris El Mizouni juga menyarankan klub agar berperan aktif mengatur nutrisi pemain yang berpuasa dengan menyusun rencana yang matang soal asupan makanan.

“Untuk membantu pemain tetap berada di kondisi terbaik, klub harus memberikan perencanaan soal makanan, soal hidrasi dan juga berbagai hal lainnya mengingat pemain tidak bisa makan dan minum ketika siang hari,” ujar pemain Oxford United, El Mizouni memungkasi.

Kompetisi di Inggris sendiri sudah cukup ramah dengan pesepak bola Muslim dalam menghadapi Ramadan. Sejak tahun lalu, Premier League bahkan membuat aturan agar wasit berhak menghentikan pertandingan sementara Ketika ada pemain yang harus membatalkan puasa saat matahari terbenam.

Visited 4 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles