BolaMilenia.com – Tim Nasional U-22 Indonesia meraih kemenangan ketiga di Grup A SEA Games 2023 Kamboja. Garuda Nusantara menang dengan skor 3-0 konta Timur-Leste pada pertandingan yang digelar Minggu (7/5) sore.
Pada pertandingan tersebut, winger Timnas U-22 Indonesia, Fajar Fathur Rahman tampil menjadi bintang. Ketiga gol yang dihasilkan anak-anak asuh Indra Sjafri terdapat andil pemain Borneo FC tersebut.
Gol pertama Timnas U-22 memang bukan dicetak oleh Fajar. Akan tetapi, umpan yang dilepaskan Fajar dari sisi kanan pertahanan lawan, berhasil ditanduk dengan sangat baik oleh Ramadhan Sananta.
Gol yang dicetak Sananta pada menit ke-45 tersebut jadi satu-satunya gol di babak pertama. Meskipun, Timnas U-22 Indonesia mencatatkan beberapa peluang emas pada paruh pertama pertandingan.
Memasuki babak kedua, Fajar berhasil unjuk gigi. Tambahan dua gol yang dicetak Timnas U-22 Indonesia, semua berasal dari kaki pemain berusia 20 tahun tersebut.
Pada menit ke-63, Fajar mencetak gol pertamanya di pertandingan kontra Timor-Leste. Sepakan kerasnya dengan kaki kiri dari dalam kotak penalti berhasil merobek gawang lawan.
Gol kedua Fajar berhasil dicetak dengan cara akrobatik. Berawal dari kemelut di depan gawang, pemain yang menggunakan nomor 14 di SEA Games ini melakukan tendangan salto untuk mencetak gol di menit ke-76.
Timnas U-22 Indonesia Segel Tiket Semifinal
Hasil kemenangan 3-0 atas Timor-Leste membuat Garuda Nusantara memastikan satu tempat di semifinal. Sementara satu tiket lainnya masih diperebutkan Kamboja dan Myanmar.
Anak-anak asuh Indra Sjafri tersebut sejatinya masih menyisakan satu laga di fase grup. Timnas U-22 Indonesia akan menghadapi tuan rumah Kamboja di partai terakhir, Rabu (10/5) mendatang.