Friday, November 22, 2024
spot_img

Setelah Bellingham, Real Madrid Masih Ingin Datangkan Kylian Mbappe

BolaMilenia.com – Setelah mendatangkan Jude Bellingham, kabarnya Real Madrid ingin mendatangkan Kylian Mbappe. Pemain yang sudah sejak lama dikaitkan dengan El Real tersebut kini kembali menjadi incaran.

Daily Mail melaporkan, Real Madrid masih menginginkan kedatangan Kylian Mbappe ke Santiago Bernabeu. Kabarnya El Real akan menggelontorkan dana sebesar 547 juta poundsterling atau sekitar 10 triliun rupiah untuk merekrut bintang Perancis tersebut.

[irp posts=”17188″]

Jika rencana ini terealisasi, maka harga tersebut akan memecahkan rekor transfer pemain termahal di dunia. Saat ini pemain termahal di dunia masih dipegang oleh Neymar Jr. Saat itu ia didatangkan dari Barcelona ke PSG dengan harga 222 juta euro pada 2017.

Menurut laporan dari The Telegraph, Mbappe berpeluang besar bergabung dengan Real Madrid karena dalam situasi ketidakpastian di PSG. Madrid bakal meyakinkan Mbappe untuk meninggalkan Les Parisiens.

Keinginan Real Madrid untuk mendatangkan Kylian Mbappe sebenarnya sudah sejak tahun 2021. Saat itu El Real menawarkan mahar sebesar 154 juta pounds atau Rp2,8 triliun kepada PSG.

[irp posts=”17177″]

Sayangnya tawaran tersebut tidak disambut baik oleh PSG. Klub asal Kota Paris tersebut justru memberikan kontrak baru kepada mantan pemain AS Monaco tersebut.

Jude Bellingham Selangkah Lagi Gabung Real Madrid

Selain kabar akan mendatangkan Kylian Mbappe, Real Madrid juga semakin dekat dengan Jude Bellingham. El Real menjadi yang terdepan untuk mendapatkan jasa pemain asal Inggris tersebut.

Kabarnya Jude Bellingham sudah menjalin kesepakatan pribadi dengan Real Madrid. Tahapan selanjutnya, Real Madrid akan memberi pengajuan kepada Borussia Dortmund.

[irp posts=”17165″]

Sebelum menjalin kesepakatan dengan Real Madrid, Bellingham sempat diminati oleh beberapa klub elit Eropa, salah satunya Liverpool. Namun belakangan The Reds memilih mundur untuk mendatangkan sang pemain. Hal ini karena harga yang ditawarkan terlalu tinggi.

Visited 11 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles