BolaMilenia.com – Spanyol sukses menjadi juara UEFA Nations League 2022/2023. Di laga final, Spanyol mampu mengalahkan Kroasia melalui adu tendangan penalty dengan skor 5-4 di De Kuip Stadium, Rotterdam, Belanda, Senin (19/6/2023).
Spanyol langsung mendapatkan peluang emas pada menit ke-12. Pergerakan Gavi yang menggiring bola sampai dekat kotak penalti, lalu melepaskannya dan hanya menipis di sisi gawang Kroasia.
Kroasia baru mendapatkan peluang pada menit ke-30. Tendangan bebas Luka Modric sukses ditanduk dengan baik oleh Ivan Perisic. Dengan sigap kiper Spanyol, Unai Simon, sangat sigap menangkap bola.
Skor imbang 0-0 bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua Kroasia yang mendapatkan peluang pertama. Tendangan voli yang dilepaskan Josip Juranovic memberikan ancaman bahaya, namun masih melenceng di gawang Spanyol.
Spanyol langsung memberikan respon lewat dua peluang emas yang didapatkan Marco Asensio dan Rodri. Sayang, dua peluang itu tidak berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Spanyol untuk mencetak gol.
Sampai waktu normal berakhir kedudukan tetap 0-0. Pertandingan dilanjutkan ke babak extra time.
Tidak banyak peluang tercipta di babak extra time. Penampilan lini belakang masing-masing tim sangat kuat. Hingga akhirnya laga harus diselesaikan melalui adu tendangan penalti.
Tiga penendang awal baik dari Spanyol dan Kroasia mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Saat penendang keempat dari Kroasia yang diambil Lovro Majer gagal dimaksimalkan dengan baik. Sepakannya mengenai kaki Unai Simon.
Eksekutor kelima Spanyol pun juga sama-sama gagal. Bola sepakan Aymeric Laporte membentur mistar gawang. Namun kemudian eksekutor Kroasia berikutnya yakni Bruno Petkovic gagal mencetak gol. Bola sepakannya ditepis Simon.
Spanyol kemudian mencetak gol melalui Dani Carvajal. Dengan demikian mereka menang 5-4 atas Kroasia dan menjadi juara UEFA Nations League 2022/2023
Susunan Pemain Kroasia Vs Spanyol
KROASIA: Livakovic, Erlic, Juranovic (Stanisic 112′), Sutalo, Modric, Perisic, Brozovic, Kovacic, Pasalic (Petkovic 61′), Ivanusec (Vlasic 78′), Kramaric (Majer 90+1′)
SPANYOL: Unai Simon, Jesus Navas (Carvajal 97′), Jordi Alba, Laporte, Le Normand (Nacho 78′), Fabian Ruiz (Mikel Merino 78′), Rodri, Yeremy Pino (Ansu Fati 66′), Gavi (Dani Olmo 87′) Morata (Joselu 66′), Asensio