BolaMilenia.com – Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic akhirnya kembali ke Tim Nasional Indonesia. Spaso dipanggil pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong untuk mengikuti pemusatan latihan yang tengah digelar di Bali.
Pemanggilan Spaso ke Timnas Indonesia sejatinya cukup menarik perhatian. Pasalnya, beberapa waktu lalu Spaso seolah ditinggalkan oleh STY, karena faktor usia. Sang pemain pun sempat mengeluarkan sindiran secara tak langsung.
Tepatnya pada Oktober tahun lalu ketika Timnas Indonesia sedang mempersiapkan diri berlaga di babak play-off Piala Asia 2023 kontra Taiwan. Spaso yang sebelumnya pernah dipanggil untuk pemusatan latihan, disebut sudah berumur oleh STY.
Sang pemain pun merespons. Spaso mengunggah foto di media sosial pribadinya yang berisi statistiknya di Liga 1. “Lumayan bagus ya untuk pemain tua yang kecapean di latihan,” tulis Spaso di keterangan foto tersebut. Meskipun, unggahan tersebut sudah dihapus oleh Spaso.
Melansir dari laman resmi Bali United, klub Spaso, pemanggilan sang pemain untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia berdasarkan surat dari PSSI. Bali United menerima surat pemanggilan tersebut pada Selasa (29/11) lalu.
Timnas Garuda sendiri sedang menjalani pemusatan latihan di Bali, yang akan dilanjutkan di Jakarta pada 28 November lalu hingga 21 Desember mendatang. Pemusatan latihan tersebut bertujuan untuk mempersiapkan tim demi menyambut gelaran Piala AFF 2022.
Pada Piala AFF 2022, Indonesia tergabung di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam. Indonesia akan menjadi tuan rumah di laga kontra Kamboja (23/12) dan Thailand (29/12). Sementara untuk laga tandang, Indonesia akan ke Malaysia untuk menghadapi Brunei (26/12) dan Filipina (2/1).