Monday, November 25, 2024
spot_img

Thomas Doll Sindir Shin Tae-yong Main Iklan: Seperti Badut!

BolaMilenia.com – Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll sindir juru formasi Timnas Indonesia Shin Tae-yong seperti badut. Ini karena arsitek asal Korea Selatan menjadi bintang iklan.

[irp]

Thomas Doll merasa Shin Tae-yong tidak seharusnya seperti itu. Sebagai pelatih, terlebih tim nasional seharusnya punya wibawa. Ia merasa apa yang dilakukan Shin Tae-yong salah

“Jujur, saya pikir dia (Shin Tae-yong) tidak bisa serius. Ketika saya melihat dia menjadi iklan di televisi dia seperti badut,” kata Pelatih Persija Jakarta Thomas Doll kepada awak media.

“Saya tidak mengetahui, apakah itu (iklan) spaghetti atau makanan lainnya,” terang mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

Pelatih asal Jerman itu menyebut Shin Tae-yong lebih cocok menjadi badut ketimbang pelatih. Adapun dalam sebuah iklan Shin Tae-yong berjoget-joget.

STY Jadi Bintang Iklan - Istimewa
Istimewa

“Tidak tidak boleh terjadi dengan pelatih timnas, saya tidak pernah melihat sebelumnya ada pelatih melakukan hal itu,” mantan pelatih Borussia Dortmund itu menambahkan.

“Dan itu tidak baik untuk pelatih sepak bola. Karena menurut saya itu tidak menunjukkan keseriusan dan menurut saya itu lebih cocok menjadi badut dibandingkan pelatih,” jelasnya.

Thomas Doll dan Shin Tae-yong memang sedang berseteru. Awal mulanya adalah terkait pemanggilan sembilan pemain Persija Jakarta untuk ikut TC Timnas Indonesia U-20.

[irp]

Doll merasa keberatan karena TC untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 digelar dalam jangka panjang. Sampai saat ini empat pemain Persija masih ditahan dalam tim yakni Muhammad Ferarri, Cahya Supriadi, Dony Tri Pamungkas, dan Alfriyanto Nico.

Adapun Piala Asia U-20 2023 berlangsung di Uzbekistan pada 1-18 Maret mendatang. Timnas Indonesia U-20 berada satu grup dengan tim tuan rumah, Irak, dan Suriah.

Visited 3 times, 1 visit(s) today

Related Articles

Stay Connected

224,000FansLike
200FollowersFollow
20,000SubscribersSubscribe
- Advertisement -spot_img

Latest Articles