BolaMilenia.com – Timnas Indonesia yang diperkuat 10 pemain naturalisasi bikin Vietnam mengernyitkan dahi. Mereka memang waspadai transformasi Indonesia, tapi tetap tak ubah bidikan, lolos ke babak selanjutnya dalam kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti diketahui, laga krusial bakalan tersaji pada lanjutan Grup F babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 antara Indonesia vs Vietnam. Indonesia akan menjadi tuan rumah terlebih dahulu pada 21 Maret, lalu gantian bertandang ke Hanoi, lima hari kemudian. Siapa pun yang bisa menyapu bersih dua laga ini dengan kemenangan, maka besar kemungkinan bisa melaju ke babak ketiga.
Nah, timnas Indonesia sendiri memanggil 9 pemain keturunan, yakni Nathan Tjoe-A-On, Jordi Amat, Sandy Walsh, Justin Hubner, Thom Haye, Jay Idzes, Ivar Jenner, Ragnar Oratmangoen, dan Rafael Struick. Lalu ada pemain naturalisasi murni, yakni Marc Klok, serta pemain yang berkarier di Liga Inggris, Elkan Baggott. Kondisi ini tak bikin Vietnam gemetar.
“Belakangan ini timnas Indonesia bertambah menjadi sekitar 10 pemain naturalisasi untuk persiapan menghadapi Vietnam. Terlihat mereka sangat bertekad (meraih kemenangan), apalagi mengingat tim Vietnam juga banyak mengalami cedera,” ujar kata Wakil Presiden VFF, Tran Anh Tu melalui situs resmi VFF.
“Semangat timnas Vietnam yang sedang bagus ditambah dengan persiapan yang matang membuat VFF menaruh kepercayaan besar kepada staf pelatih dan seluruh tim,” tambah dia.
Tak Ubah Target Timnas Vietnam
Kendati Indonesia bakalan melawan dengan skuat istimewanya, VFF tak akan ubah target buat Vietnam. Tran Anh Tu, tetap meminta pasukan Philippe Troussier itu untuk merebut posisi dua terbaik Grup F agar melaju ke babak ketiga.
“VFF menargetkan Vietnam meraih posisi kedua grup, memastikan satu tempat di babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Jadi hasil dari dua pertandingan melawan Indonesia akan menentukan banyak hal,” tutup dia.